KaltimKita.com, PASER - Kontingen Balikpapan tampil luar biasa dalam ajang Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Kurash di Paser. Ahad (26/11/2023), sukses menyabet gelar juara umum dengan raihan enam emas dan empat perunggu.
Medali emas Kota Minyak disumbangkan oleh M Nor Hidayatullah 45 Kg putra, Sulaiman 55 Kg putra, Azdam Mangku Batara 60 Kg putra, M Aldi Pratama 66 Kg putra serta Ellyana Azahra 52 Kg putri dan Ciki Rosiyanah kelas 57 Kg putri.
Di peringkat kedua diraih oleh Kutai Timur dengan empat emas, satu perak dan empat perunggu. Sementara tuan rumah berada di peringkat ketiga dengan satu emas, lima perak dan tujuh perunggu.
Ketua Federasi Kurash Indonesia (Ferkushi) Balikpapan Ishak mengatakan hasil ini jauh melebih target yang diusung. Sejak keikutsertaannya, ia hanya menargetkan masuk tiga besar. “Alhamdulillah, hasilnya justru luar biasa. Para atlet sukses mempersembahkan juara umum,” kata Ishak kepada media ini.
Selain mengincar pretasi, ajang ini kata Ishak sekaligus pemanasan bagi atlet Balikpapan menuju PON. Di sisi lain, sebagai menambah jam terbang bagi atlet junior. “Kebetulan atlet yang kami turunkan kolaborasi junior dan senior. Setelah ini, mereka kembali disiapkan untuk Kejuaraan Open se-Kalimatan tahun depan di Paser,” jelasnya.
Sementara itu, tampil di kejurprov, ia menambahkan berkat kontribusi dan dukungan penuh oleh Pemerintah Kota Balikpapan dalam hal ini Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata. “Terima kasih banyak atas dukungan nya kepada atler kurash. Sehingga kami bisa berangkat di kejurprov dan membawa pulang juara umum,” tutup Ishak. (and)