Kaltimkita.com, SEVILLA – Laga di babak 16 besar Euro 2020 antara Belgia vs Portugal tuntas sudah.
Setan Merah -julukan timnas Belgia- akhirnya menang 1-0, dan akan menghadapi Italia di perempatfinal.
Bermain di Estadio La Cartuja, Sevilla, Spanyol, Senin (28/6/2021) dini hari WIB, Belgia menang 1-0 lewat gol Thorgan Hazard.
Gol dicetak di babak pertama, khususnya di menit ke-42. Portugal tak mampu membalas sepanjang laga.
Alhasil, Belgia lolos ke perempatfinal, dan akan menghadapi Italia di babak delapan besar. Cristiano Ronaldo dkk pun harus angkat koper lebih cepat. (bie)