Tulis & Tekan Enter
images

DIREKTUR BARU : Dr. Emil Azmanajaya, S.T., M.T  menyampaikan sambutannya usai terpilih sebagai Direktur Poltekba periode 2024-2028.

Meraih 29 Suara, Dr Emil Azmanajaya Terpilih jadi Direktur Poltekba Periode 2024-2028

KaltimKita.com, BALIKPAPAN - Rapat senat tertutup Politeknik Negeri Balikpapan (Poltekba) bersama perwakilan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) telah tuntas. Dalam hasil rapat tersebut ditetapkan Dr. Emil Azmanajaya, S.T., M.T sebagai Direktur Poltekba periode 2024-2028.

Dalam proses pemilihan di Lantai Tiga Gedung Direktorat Poltekba, Kamis (4/7/2024), dari total 41 suara, Dr. Emil Azmanajaya meraih 29 suara. Sementara dua calon lainnya yakni Ir. Ida Bagus Dharmawan, S.T., M.Si meraih 12 suara dan Dr Yaya Jakaria, S.Si.,M.M tanpa dukungan.

Seusai pemilihan, Dr Emil Azmanajaya sangat berterima kasih atas dukungan yang telah diberikan. Ini menjadi pengalaman pertama menjadi bagian dalam proses pemilihan. Proses ini cukup tegang, melebihi ujian disertasi.

“Menyambut dengan rasa syukur dan merasa terhormat sudah bisa dipercaya. Tentu banyak pekerjaan menanti. Kita butuh manajemen yang baik dan butuh banyak orang baik untuk memberikan yang terbaik,” ujar Dr Emil Azmanajaya dalam sambutannya.

Ia berharap kampus vokasi Kota Minyak ini bisa terus menjadi kampus yang unggul dan berdaya saing global. “Sekali lagi terima kasih kepada anggota senat maupun perwakilan Kemendikbudristek. Janji-janji program kerja yang sudah saya sampaikan, bisa ditagih demi Poltekba yang lebih baik,” jelasnya.

Sementara, Ketua Senat Poltekba Dr. Tuatul Mahfud, M.Pd mengatakan semua proses pemilihan telah selesai. Mulai dari penjaringan, penyaringan hingga mendapat direktur terpilih.

Tentu, mewakili anggota senat, berharap semua program yang telah dipaparkan direktur terpilih melalui visi dan misi bisa terealisasi.

“Bersama anggota senat, siap mengawal program yang telah dicanangkan. Karena fungsi di senat yakni sebagai fungsi kontrol lembaga. Sehingga apa yang dijalankan selama empat tahun mendatang bisa terealisasi,” harap  Dr. Tuatul Mahfud, M.Pd. (and)

 

 

 

 


TAG

Tinggalkan Komentar