Kaltimkita.com, Denpasar - Pribat Mbarga lagi-lagi menjadi pelayan abadi bagi seorang Ilija 'Spaso' Spasojevic. Umpan rekrutan anyar putaran kedua ini dimenit ke-37 dimanfaatkan Spaso dengan sempurna untuk menjebol gawang Persiraja kala kedua tim berduel dilaga pekan ke-30 BRI Liga 1,Jumat (11/3/2022) malam di Stadion Kompiang Sujana, Denpasar.
Gol semata wayang Spaso tersebut pun tetap mengamankan posisi Bali United dipuncak klasemen dengan koleksi 66 poin. Tambahan 3 poin tersebut juga menjauhi Persib Bandung di posisi kedua dengan 63 poin. Secara permainan, diawal babak tepatnya pada 15 menitan, tampilan Bali United sebenarnya tidak terlalu istimewa sebagai tim calon juara, lantaran beberapa kali melakukan kesalahan yang membuat Persiraja yang bermain tanpa beban lebih banyak mendominasi, sehingga membuahkan banyak peluang.
Salah satu peluang terbaik anak asuh Sergio Alenxandre diperoleh striker Jabar Sharza dimenit 3, lalu juga dari Vivi Asriza. Namun, Bali United juga beberapa kali mengancam gawang tim juru kunci yang dikawal kiper Aji Putra. Seperti dari eksekusi kaki kanan Stefano Lilipaly yang masih melayang tipis diatas mistar gawang mantan kiper PS Badung itu.
Skuat Stefano Cugurra pun mulai menemukan irama permainan meyakinkan pasca Spaso mencetak gol hingga babak kedua, meski 45 menit kedua ini tidak ada lagi tambahan gol.
Sementara bagi Persiraja, kekalahan dari Serdadu Tridatu ini semakin menyulitkan langka mereka untuk bertahan di Liga 1 musim ini. Karena hanya dengan 13 poin dari 30 laga, maka tim dari tanah Rencong ini pun harus turun kasta ke Liga 2. (yan/bie)