Tulis & Tekan Enter
images

Peresmian secara simbolis kantor Baznas Kukat. (Humas Pemkab)

Kantor Baznas Kukar Diresmikan Bupati Edi Damansyah

Kaltimkita.com, KUTAI KARTANEGARA – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah meresmikan kantor Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kukar, di Desa Teluk Dalam Kecamatan Tenggarong Seberang, Kamis (4/4/2024).

Ketua BAZNAS Kukar Shafiq Avicena melaporkan gedung itu diinisiasi sejak 2005-2006 kemudian 2008 sudah ada gambar desainya, tahun 2023 terlaksana atas dukungan Bupati.

“Untuk itu kami mengucapkan terimakasih atas terwujudnya gedung ini, dibangun diatas tanah 1,5 hektare, panjang bangunan 32 meter lebar 23 meter, dengan 2 lantai dan basement, lantai 1 untuk kantor operasional yang selesai 2023 tadi,” terangnya.

Sementara itu, Edi Damansyah berharap kantor baru ini mampu mendatangkan manfaat bagi masyarakat. Ia juga mengapresiasi Baznas Kukar yang sudah terkelola dengan baik.

“Semoga apa yang sudah kita bangun ini kita pertahankan dan tingkatkan terus untuk kemaslahatan ummat,” ujarnya.

Ia menegaskan perlunya nuansa baru yang tertanam, ubah semangat, kantor baru hendaknya dibarengi dengan semangat dan pola pikir baru.

“Harus beradaptasi dengan kondisi masyarakat saat ini. Bangun kepercayaan ummat masyarakat,” tegasnya. (Ian)


TAG

Tinggalkan Komentar