Tulis & Tekan Enter
images

Parlindungan Sihotang

Pemkot Akan Gunakan Sungai Mahakam untuk Pemerataan Air PDAM, Parlindungan: Ini Kado Istimewa

Kaltimkita.com, BALIKPAPAN - Anggota Komisi IV DPRD Kota Balikpapan, Parlindungan Sihotang mengaspresiasi niat Pemerintah Kota yang mengupayakan pemerataan air baku bagi seluruh masyarakat Kota Beriman.

Perlu diketahui, Pemerintah Kota Balikpapan bersama Pemerintah Penajam Paser Utara (PPU) dan Pemerintah Kabupaten Kutai Kertanegara telah menandatangani MoU Kesepakatan Bersama, tentang kerjasama dalam upaya pemenuhan kebutuhan air baku bagi masyarakat ketiga Daerah tersebut, pada Kamis (8/2/2024).

Adapun kerjasamanya yakni, untuk melakukan proyek pipanisasi dari air sungai mahakam sebagai bahan baku air PDAM/PTMB. Dengan memanfaatkan pinggiran jalan tol Samarinda-Balikpapan sebagai sarana untuk meletakkan pipanisasi aliran air.

"Ini adalah kado istimewa di HUT ke-127 Kota Balikpapan kalau segera diwujudkan oleh Bapak Wali Kota. Karena ini yang selalu diharapkan warga Kota Balikpapan," ungkapnya kepada media beberapa waktu lalu.

Dengan begitu, Parlindungan berharap program tersebut bisa berjalan ditahun ini, supaya seluruh masyarakat Kota Balikpapan akan bisa menikmati air PDAM secara merata tanpa harus mengalami kesulitan air bersih.

"Selama ini kita hanya bergantung kepada curah hujan guna meningkatkan tambahan air waduk. Nah, kalau sudah menggunakan air mahakam, sepanjang air sungai itu ada airnya maka kita tidak akan kekurangan air lagi," tutupnya. (lex)


TAG

Tinggalkan Komentar