KaltimKita.com, MUARA SAMU - PT. Pamapersada Nusantara Distrik Kideco (PAMA Kide) bekerjasama dengan Puskesmas Muser mengadakan sosialisasi dan aksi pencegahan stunting di Desa Biu Kecamatan Muara Samu Kabupaten Paser Kalimantan Timur pada 8 Februari 2023.
Kegiatan ini berbarengan dengan kegiatan Posyandu yang rutin dilaksanakan tiap bulan. Sasaran sosialisasi adalah ibu hamil, menyusui, serta orang tua bayi dan balita. PAMA Kide melalui program CSR di bidang kesehatan kali ini membawa dokter dan tenaga medis untuk membantu pengecekan kesehatan ibu hamil serta orangtua balita.
Pengecekan mulai dari tekanan darah, cek gula, cek kolesterol, serta memberikan penyuluhan pencegahan stunting. Puskesmas Muser juga menurunkan dokter dan tenaga medis untuk pengecekan kesehatan ibu hamil, untuk memastikan kesehatan bayi balita serta pertumbuhannya, dan juga pemberian vitamin A dan obat cacing.
Kepala Desa (Kades) Biu Ishak membuka langsung kegiatan ini. CSR Officer PAMA Kide Hendra Kusuma Putra menyampaikan kegiatan ini merupakan salah satu wujud implementasi dari program CSR PAMA dibidang kesehatan.
Dengan terlaksananya program ini, PAMA berharap pengetahuan masyarakat terkait bahaya dan pencegahan stunting bisa bertambah. "Mengingat stunting merupakan salah satu permasalahan terkait kesehatan bayi dan balita yang saat ini konsen di tangani oleh pemerintah," kata Hendra.
Dalam momen ini, PAMA juga menyalurkan bantuan makanan tambahan buat balita serta susu formula sesuai kebutuhan ibu hamil dan balita di Desa Biu. Untuk mengapresiasi orang tua bayi balita yang rutin datang timbang, Pama membawakan paket bingkisan sembako, hal ini untuk memacu semangat ibu-ibu untuk datang ke Posyandu setiap bulannya.
Tenaga Medis Puskesmas Muser Toni menyampaikan terimakasih kepada PAMA atas kerjasama dan kolaborasinya dalam kegiatan ini. Menurutnya kegiatan ini sangat membatu petugas kesehatan dalam melaksanakan penyuluhan ke masyarakat khususnya stunting.
"Saat ini pemerintah daerah diketahui juga tengah serius dalam pencegahan stunting di wilayah kerja Puskesmas Muser," katanya.
Toni juga memberikan gambaran kepada masyarakat terkait stunting dan pencegahannya. Kades Biu Ishak turut menyampaikan terima kasih kepada PAMA atas kepeduliannya kepada masyarakat Biu sehingga terlaksana kegiatan sosialisasi tersebut.
Dia berharap ibu-ibu dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik, sehingga dapat menambah pengetahuan dan juga dapat diterapkan dalam menjaga pola asuh anaknya.
"Saya mengapresiasi kepada PAMA yang selalu konsisten mensuport kegiatan baik di Posyandu maupun desa. Saya berharap kegiatan seperti ini dapat kembali di laksanakan disetiap bulan ataupun setiap tahun," kata Ishak. (wir)