Tulis & Tekan Enter
images

Raihan medali yang sukses didapat para atlet Inkado Balikpapan di ajang Kejuaraan Karate Open Banjarbaru bertajuk Paman Birin Cup 2022.

Tampil di Kejuaraan Karate Open Banjarbaru, Inkado Balikpapan Sabet Lima Emas

KaltimKita.com, BANJARBARU - Hasil maksimal dicapai para atlet Inkado Balikpapan. Tampil di Kejuaraan Karate Open Banjarbaru bertajuk Paman Birin Cup 2022, mereka sukses menyabet lima emas, dua perak dan dua perunggu.

Selama tiga hari, 21-23 Desember 2022 di GOR Rudy Resnawan, pundi-pundi emas Inkado Balikpapan diraih pada nomor kata Beregu Pemula Putra (Satrya Azriel, Gabriel Rashya dan Azirul Azam Latisi), Beregu Putri Junior (Reva Defina Jesiska P.L, Anggi Putri Sintya Sabila dan Stevania Priskila Mandapang), Kata Perorangan junior Putri (Asri Ramadani), Kumite Junior Putri -59 Kg (Delsatya Naura Nabila) serta Kumite Junior Putri +59 Kg (Zesti Wulandari).

Ketua Inkado Balikpapan Muslimin Amin bersama Ketua Harian Inkado Kaltim M Latief Ryadi.

Ketua Inkado Balikpapan, Muslimin Amin mengatakan sangat bangga dengan hasil yang didapat para atlet. Raihan ini sekaligus pelipur lara atas kegagalan atlet Inkado Balikpapan meraih emas di Poprov 2022 Berau.

"Selain pembuktian kerja keras atlet, pelatih, orang tua dan keluarga sabuk hitam yang selalu mendukung. Kejuaaraan ini juga memberikan kesempatan kepada atlet agar lebih banyak menambah jam terbang dan uji tanding," jelas Muslimin Amin. Dalam edisi ini, Inkado Balikpapan mengirimkan 13 karateka.

Pun begitu, ia meminta para atlet agar hasil yang didapat menjadi motivasi untuk terus berprestasi di ajang lebih tinggi. Utamanya berprestasi di level nasional dan internasional.

"Prestasi harus terus dikejar. Lebih dari itu, bagaimana latihan keras harus terus ditingkatkan. Karena tak ada prestasi tanpa latihan," tutupnya. (and)


TAG

Tinggalkan Komentar