Tulis & Tekan Enter
images

Demi cetak penerus bangsa yang berakhlak, anggota dewan Kutim Basti salurkan bantuan quran.

Tanamkan Kecintaan Membaca, Anggota Dewan Basti Salurkan Kitab Suci Alquran ke TK/TPA

KaltimKita.com, SANGATTA – Cetak bibit penerus bangsa yang berkarakter insan muslimin dan muslimah, aspirasi anggota DPRD Kutai Timur Basti Sanggalangi sangat memperhatikan pembelajaran pendidikan Islam TK/TPA.

Untuk itu saat diwawancarai KaltimKita.com, Basti ikut merealisasikan bantuan berupa kitab suci Al Quran.

”Saya berharap jangan sampai tingkat partisipasi para anak-anak kita luntur atau mengalami penurunan tidak membaca Alquran, karena berbagai pengaruh luar. Apalagi tayangan-tayangan televisi banyak menyajikan pengaruh-pengaruh yang bisa saja negatif dengan sajian acaranya yang dirasakan kurang mendidik,” ulas anggota dewan ini.

Basti berharap melalui bantuan Alquran dapat meningkatkan semangat membaca dengan penuh penghayatan.

“Dalam agama Islam mengajarkan kita untuk selalu mencintai dan membaca Alquran sebagai bekal dunia dan akhirat, Insya Allah apabila nantinya dimaknai dengan benar-benar penuh penghayatan mendalam,” jelas Basti.

Basti menilai di tengah masa pandemi covid-19 ini,  kegiatan belajar – mengajar kebanyakan masih diberlakukan secara virtual.

“Dengan belajar virtual terkadang banyak juga waktu kekosongan para anak-anak, hal ini berdasarkan pengalaman yang terjadi, Kekosongan jam ruang belajar ini dapat diselingi pula diisi dengan pembacaan ayat-ayat suci Alquran, terlebih pada situasi pandemi tentunya, dapat menjaga dan mohon perlindungan dari Allah SWT melalui mukjizat membaca quran,” tuturnya.(adv/rin/aji)


TAG

Tinggalkan Komentar