Iklan Dua

Rembuk Stunting DPRD Kutim H Kidang Dukung Percepatan Penurunan Prevalensinya

$rows[judul] Keterangan Gambar : DPRD Kutim H Kidang menjadi pembicara rembuk stunting

Makineksis.com, BENGALON -  Peduli dalam menyukseskan  program Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutim Fraksi Demokrat, H Masdari Kidang, SE

Tanggap akan program tersebut, maka, legislatif sekaligus politisi partai berlambang bintang mercy ini, secara andil berpartisipasi  sebagai pembicara pada gelaran rembuk stunting yang di helat.

"Tujuan rembuk stunting, sangat positif sekali yang bertujuan pada percepatan penurunan prevalensi stunting di kabupaten Kutim," terang H Kidang

H Kidang menegaskan dari data Dina Kesehatan (Dinkes), yang ada, bahwa Kabupaten Kutim telah mencatat penurunan angka prevalensi stunting dari 17,04 persen pada tahun 2023 menjadi 16,4 persen pada bulan Februari 2024,

"Saya mengharapkan petugas di tingkat desa atau kelurahan, bidan desa, petugas gizi puskesmas, dan kader Tim pendamping Keluarga (TPK) wajib melakukan penelusuran dan penanganan bayi dan balita yang berpotensi stunting," jelasnya.

Ia menambahkan, pada kalangan camat dapat mengintruksikan agar memfasilitasi dan mengalokasikan kegiatan penurunan stunting di tingkat desa dan kelurahan melalui dana desa (DD) atau dana kelurahan, serta melalui layanan kesehatan, konseling gizi, perlindungan sosial, sanitasi, air bersih, dan layanan pendidikan anak usia dini.(aji/rin)

Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)