KaltimKita.com, BALIKPAPAN - Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Gunung Sari Ilir menggelar safari ramadan. Kali ini bertempat di Langgar Al Islamiyah RT 39, Selasa (28/3/2023) malam kemarin.
Ya selama ramadan, mereka menyambangi satu demi satu musala dan masjid yang ada di Gunung Sari Ilir. Selain ajang silaturahmi, kehadiran nya sekaligus memberikan bingkisan berupa sarung dan sajadah.
Dalam safari ramadan kali ini, Ketua LPM Gunung Sari Ilir Drs. H. Abdul Hamid, S,Ag turut menyampaikan tausiahnya tentang keutamaan ramadan.
Sekretaris LPM Gunung Sari Ilir Sandy Meldiansyah mengatakan safari ramadan ini dilaksanakan tak lain demi mempererat hubungan melalui tali silaturahmi. Dan momentum ramadan ini sangat tepat dilakukan.
“Dengan safari ramadan ini, keakraban di Kelurahan Gunung Sari Ilir bisa terus tumbuh. Dan tentunya menjaga keutuhan dan kebersamaan antar warga," ujar Sandy Meldiansyah.
Selama ramadan, kata dia ada 16 masjid dan musalla dikunjungi. Kegiatan ini menjadi agenda rutin tahunan keagamaan. "Kegiatan ini semata-mata hanya mengharap keridhoan Allah SWT. Semoga ke depannya bisa berjalan terus menerus. Tidak hanya di bulan ramadan saja. Karena indahnya berbagai kepada para sesama kaum muslim, segala amalan akan dilipat gandakannya Allah SWT, serta diberikannya pahala-pahala yang penuh keberkahan,“ harapnya.
Rencananya, safari ramadan Gunung Sari Ilir kembali berlanjut selama dua hari dengan menyambangi Perumahan TNI AL dan RT 39 Gunung Sari Ilir. (and)