Kaltimkita.com, Balikpapan - Selain tambahan 5 pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19, pada Minggu (28/6), juga terdapat 6 pasien yang dinyatakan sembuh di Kota Balikpapan.
Pasien sembuh pertama berkode BPN29. Ia sembuh setelah dirawat di RS Tentara Balikpapan, dengan riwayat karena perjalanan ke Jawa Barat.
Ke dua adalah BPN87, merupakan anak-anak keluarga dari cluster Kampung Baru. "Alhamdulillah bisa sembuh dan sudah bisa keluar dari rumah sakit," kata kepala DKK Balikpapan, Andi Sri Juliarty.
Pasien sembuh selanjutnya BPN106, merupakan pasien sembuh pertama dari rumah sakit Siloam Balikpapan.
"Selanjutnya BPN122. Pasien sembuh dari RSKD setelah dirawat delapan hari. Yang bersangkutan merupakan pekerja dari lokasi migas," ujar wanita yang akrab disapa Dio itu.
Dua pasien sembuh lainnya yakni BPN127 dari RS Pertamina. Pasien berusia 23 tahun ini ber-KTP luar Balikpapan. Ia sembuh setelah dirawat selama tujuh hari dan merupakan tracking dari BPN110.
"Kemudian BPN137. Pasien dinyatakan sembuh dari RSKD. Laki laki 26 tahun dengan KTP Balikpapan ini juga dirawat seminggu. Bekerja di bidang telekomunikasi," pungkasnya. (tim)