Tulis & Tekan Enter
images

Anggota Komisi III DPRD Berau, Sakirman

Tingkat Kaum Milenial Berwirausaha di Berau Meningkat

TANJUNG REDEB - Anggota Komisi III DPRD Berau, Sakirman memberikan apresiasi dimana saat ini makin banyak kaum milenial yang tertarik untuk terjun dalam bidang UMKM.

"Ini sangat bagus, karena bidang UMKM ini bakal jadi pengganti sumber ekonomi pasca tambang habis. Dan fenomena ini juga menunjukkan semangat pemuda di Berau untuk mengelola suatu bisnis," ujarnya.

Dirinya mendorong agar semangat tersebut tidak surut, apalagi menurut Sakirman, prospek memperoleh penghasilan dari berwirausaha juga sangat besar. Dibanding hanya berpangku tangan kepada pekerjaan di perusahaan dan lembaga pemerintah.

Namun, hal ini pun tak lepas dari kendala yakni permodalan, yang sering menjadi rintangan pengusaha khususnya kaum muda. Dan disinilah peran Pemkab dibutuhkan, yaitu dengan memberikan dana kredit usaha rakyat (KUR) perbankan.

"Tapi tentu dengan suku bunga yang cukup rendah, tertinggi hanya sekitar 6 persen, menurut saya KUR bisa menjadi solusi untuk tambahan modal," tambahnya.

Setelah mendapat tambahan modal, Sakirman berpesan agar anak muda yang baru terjun ke dunia usaha, tidak mudah putus asa apabila di kemudian hari, hasil yang didapat tidak sesuai dengan ekspektasi.

Dari segi pemerintah, berharap agar OPD terkait bisa ikut melek, dalam membantu membukakan jalan usaha bagi masyarakat, terkhusus bagi anak muda. Bantuan tambahan modal selama ini belum ada bergulir. Sebaliknya, jika mengenai fasilitas, seperti gerobak, mesin jahit dan sebagainya setiap tahun selalu ada tersalurkan.

"Karena semuanya itu butuh proses, yang penting harus rajin belajar dengan yang sudah berpengalaman serta jangan malu membangun relasi untuk melebarkan bisnis tersebut," tutupnya.

DPRD pun dikatakannya siap untuk melakukan diskusi bersama kaum muda, jika ingin berbagai informasi mengenai bisnis. Kemudian, dapat membuka ruang kepada pemerintah hingga perbankan agar mendapatkan bantuan fasilitas dan tambahan modal untuk usaha mereka. (adv)


TAG

Tinggalkan Komentar