Tulis & Tekan Enter
images

Tiyo Prima Berjaya di Graded A Putra Kejurtinas Bowling Balikpapan Open 2023

Kaltimkita.com, BALIKPAPAN – Lanjutan Kejuaraan Tingkat Nasional (Kejurtinas) Bowling Balikpapan Open 2023 yang terselenggara dalam rangkaian HUT ke-126 Kota Balikpapan, makin menarik.

Jika sebelumnya pada kategori Nexgen MIX 25, atlet bowling asal Samarinda Dimas berhasil menjadi yang terbaik, disusul Andika atlet bowling asal Balikpapan, dan Damara yang juga dari Balikpapan berhasil mengunci posisi ketiga.

Pada kategori bergengsi lainnya yakni di kategori Graded A Putra, pebowling andalan Balikpapan, Tiyo Prima Abinowo berhasil membuktikan diri sebagai yang terbaik.

Ya, bertanding di arena Balikpapan Super Bowling, Balikpapan Superblock (BSB), Jumat (10/3/2023), Tiyo sapaan akrabnya mampu mengalahkan pesaing-pesaingnya. Bukan hanya pesaing dari lokal Balikpapan dan Kaltim, namun di kategori bergengsi ini Tiyo harus menghadapi atlet-atlet dari luar daerah seperti Jawa Barat, Palembang, dan DKI Jakarta.

Beruntung penampilan konsistennya sepanjang laga, membuat Tiyo sukses menutup babak final dengan total pin 2195, dan berhasil menahbiskan diri sebagai juara di Graded A Putra ini.

Posisi runner up di duduki atlet bowling asal Berau Zainul yang berhasil mengoleksi total pin 2169 , sedangkan Rustam asal Jawab Barat harus puas di peringkat ketiga dengan total pin 2081.

“Jalannya pertandingan cukup ketat. Alhamdulillah dengan ketenangan dan tetap fokus saya mampu menyudahi pertandingan sesuai harapan. Semua ini juga tidak terlepas dari doa dan dukungan teman-teman,” ungkap Tiyo.

Kejuaraan yang berlangsung sejak 4 Maret ini masih menyisakan beberapa kategori lagi sebelum berakhir pada Minggu 12 Maret. Pada Sabtu (11/3/2023), panitia kembali akan menggelar pertandingan babak final untuk kategori bergengsi Graded A putri. Sesuai agenda, pertandingan di Balikpapan Super Bowling ini akan digelar mulai pukul 09.00 Wita.

Pada hari terakhir kejuaraan, Minggu (12/3/2023) mulai pukul 14.00 Wita, akan mempertandingkan partai final kategori Open Mix. Berlanjut dengan pembagian hadiah sekaligus penutupan. (bie)


TAG

Tinggalkan Komentar