Kaltimkita.com, BALIKPAPAN - RUU Haluan Ideologi Pancasila (HIP) memang tengah muncul sebagai polemik baru. Berbagai elemen mengecam pengesahan tersebut. Meski pembahasan RUU HIP telah ditunda, kontroversi tentang RUU ini masih terus terjadi.
Ya seperti yang terjadi di Balikpapan, aliansi muslim bersatu dan GNPF Ulama berencana menggelar aksi selamatkan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan pancasila dari komunisme.
Sekretaris Koordinator Lapangan (Korlap) Oki Alfiansyah mengatakan aksi ini sebagai bentuk dukungan terhadap maklumat Majelis Ulama Indonesia (MUI) untuk bergerak tolak RUU HIP.
”Kami akan menuju kantor DPRD Balikpapan untuk pernyataan sikap,” kata Oki M Alfiansyah.
Rencananya aksi ini akan dilaksanakan pada Rabu (8/7) nanti dengan titik berkumpul di BSCC Dome menuju Kantor DPRD.
"Saat konvoi kendaraan, tetap kami mengimbau untuk tertib. Jaga wushu, jaga jarak dan menggunakan masker,” pungkas pria yang menjabat sebagai Sekretaris Umum Front Pembela Islam (FPI) tersebut. (tim)