Kaltimkita.com, BALIKPAPAN - Astra Motor Kaltim 1 selaku main dealer wilayah Balikpapan, PPU, Paser, Berau dan Kaltara tak henti-hentinya bersama komunitas terus mebarkan campaign #cari_AMAN guna mengajak masyarakat untuk berkendara aman dan nyaman. Pada kesempatan kali ini Astra Motor Kaltim 1 mengajak para Vlogger untuk bakti sosial, rolling city dan sharing technology Honda sabtu, (15/03).
Rangkaian kegiatan berlangsung mulai dari kegiatan rolling city yang bertitik kumpul di kantor Main Dealer menuju panti asuhan Nurul Iman. Astra Motor Kaltim 1 bersama vlogger melakukan bakti sosial berupa pemberian sembako kepada perwakilan panti Asuhan Nurul Iman. Setelah melakukan bakti sosial para vlogger melakukan rolling city menuju arah lapangan Merdeka dan berakhir di debandar resto. Sebelum memulai buka bersama, sebanyak 10 vlogger melakukan sharing technology Bersama rekan-rekan technical service department, yang mana mengupas tuntas technology sepeda motor Honda.
“Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk apresiasi Astra Motor Kaltim 1 kepada para vlogger, tidak hanya itu memasuki bulan ramadhan ini, mengajak rekan-rekan vlogger melakukan bakti sosial dan sharing technology sebelum buka puasa adalah bentuk silatuhrami kami terus berjalan” Ujar Dani Saputra selaku Supervisor Customer Care Astra Motor Kaltim 1. (*)