KaltimKita.com, PPU – Kota Balikpapan kembali menunjukkan dominasinya pada hari terakhir Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XVII/2025 Kalimantan Timur dengan meraih juara umum di dua cabang olahraga sekaligus, yakni basket dan renang.
Di cabang basket, Balikpapan tampil perkasa dengan mengoleksi tiga emas dan satu perak. Pada partai final yang berlangsung di Graha Pemuda, Rabu (26/11/2025), Kota Minyak berhadapan dengan Samarinda di empat nomor.
Setelah gagal di nomor 3x3 putri, Balikpapan bangkit melalui kemenangan di 3x3 putra. Dominasi berlanjut pada nomor 5x5 putri yang sukses menundukkan Samarinda dengan skor 55–30. Penutup manis hadir dari 5x5 putra, ketika Balikpapan kembali mengatasi perlawanan Samarinda dengan skor 61–49.
Sementara itu, dari arena berbeda, cabang renang juga memastikan gelar juara umum. Berlangsung di Kolam Renang Putri Junjung Buyah, kawasan GOR Rondong Demang, Balikpapan mengumpulkan 17 emas, 15 perak, dan 8 perunggu.
Ketua Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Balikpapan, Prihandoko Triswiyanto, mengapresiasi perjuangan seluruh atlet atas kerja keras yang telah ditunjukkan.
“Ini sebenarnya belum sesuai target. Target kami adalah sapu bersih emas. Namun kami hanya mampu meraih tiga emas, tapi kami tetap sangat mengapresiasi perjuangan seluruh atlet,” ujarnya.
Pria yang karib disapa Koko ini juga membuka peluang bagi para pemain Popda Balikpapan untuk dipromosikan ke skuad BK Porprov, yang proses seleksinya sudah berjalan cukup lama.
“Beberapa pemain kemungkinan besar akan direkrut ke skuad BK Porprov. Pelatih pasti memantau setiap perkembangan atlet. Karena rencana BK Porprov dijadwalkan berlangsung pada pertengahan Desember," tutupnya. (and)


