Tulis & Tekan Enter
images

Edinson Cavani menyumbang dua gol kemenangan Manchester United atas tuan rumah Southampton.

Cavani Dua Gol, Setan Merah Comeback

KaltimKita.com, SOUTHAMPTON - Manchester United menang dramatis atas Southampton. Sempat tertinggal dua gol, MU bangkit dengan mencetak tiga gol di babak kedua untuk berbalik menang 3-2. MU tandang ke markas Southampton di St. Mary's Stadium, Minggu (29/11/2020) malam WIB, dalam lanjutan Premier League.

Tim tamu sempat teringgal 0-2 dari Southampton di babak pertama. Sempat memegang kendali permainan di menit-menit awal, MU kemudian justru kebobolan lebih dulu. Southampton menjebol gawang MU di menit ke-23 lewat sundulan Jan Bednarek. Tendangan bebas James Ward-Prowse sepuluh menit kemudian membuat MU tertinggal 0-2. Skor bertahan hingga turun minum.

MU kemudian bangkit di babak kedua. Bruno Fernandes mengawali keran gol MU dengan bikin gol di menit ke-59. Edinson Cavani kemudian mencetak dua gol di menit ke-74 dan 90+2 untuk membawa MU membalikkan keadaan.

Ini jadi kemenangan ketiga yang dicatat MU secara beruntun di Premier League. Tim arahan Ole Gunnar Solskjaer itu kini untuk sementara naik ke peringkat kesembilan klasemen Liga Inggris dengan 16 poin dari sembilan laga. Sementara Southampton turun ke posisi kelima dengan 17 poin. (det/tim)


TAG

Tinggalkan Komentar