KaltimKita.com, BALIKPAPAN - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI, Airlangga Hartarto mengisi kuliah tamu di Universitas Balikpapan, Sabtu (18/6) pagi. Mengangkat tema Pemindahan IKN sebagai upaya pemerataan ekonomi, pembangunan, keadilan dan munculnya pusat pertumbuhan ekonomi baru.
Ya Ketua DPP Partai Golkar ini mengatakan pemindahan IKN diyakini mampu memeratakan pembangunan dan pertumbuhan ekonomi, yang selama ini terpusat di pulau jawa. Disisi lain, solusi mengurangi beban DKI Jakarta yang saat ini kian berat.
”Pemindahan IKN bertujuan untuk menciptakan kota untuk semua dan sebagai identitas nasional serta penggerak ekonomi masa depan. Ibu Kota Nusantara memang diarahkan sebagai kota yang sustainable, green city, green energy and smart city,” kata Airlangga
Memang saat ini, ia mengatakan pertumbuhan ekonomi Kaltim lebih rendah ketimbang nasional, yakni 3,21 persen dengan kontribusi hanya 8 persen. Angka ini, bahkan lebih rendah jika dibanding Sumatra, yang mengalami pertumbuhan 4 persen dengan kontribusi 21 persen terhadap perekonomian nasional.
“Sementara Pulau Jawa mengalami pertumbuhan sebesar 5 persen dengan kontribusi mencapai 50 persen lebih,” ujarnya. Nah kehadiran IKN, tentu membuat Kaltim bisa lebih meningkatkan pertumbuhan ekonomi nya.
Ketua Dewan Pembina Yayasan Pendidikan Tinggi DWK, Rendi Susiswo Ismail mengaku terhormat mendapat kunjungan dari Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto.
"Ini jadi motivasi tambahan bagi kami untuk menjadikan Uniba salah satu universitas unggulan di Kaltim," kata Rendi.
Rektor Uniba Isradi Zainal menambahkan, Uniba siap dalam mensukseskan pembangunan Ibu Kota Nusantara.
"Kami ingin pembangunan insfrstruktur juga sejalan dengan pengembangan SDM," jelas Isradi. (and)