KaltimKita.com, BALIKPAPAN - SDN 001 Balikpapan Kota kembali membuktikan kedigdayaannya di cabang olahraga bola tangan. Untuk kesekian kalinya sukses menyandingkan gelar juara. Kali ini dalam ajang Kejuaraan Bola Tangan (Kejurball) tingkat pelajar se-Balikpapan bertajuk Inkorincorp Cup.
Berlangsung di Balikpapan Tennis Stadium, Minggu (22/10/2023), anak asuhan Besariyanto ini kembali menaklukan SDN 001 Balikpapan Utara baik putra dan putri. Keduanya dikalahkan dengan skor yang sama yakni 9-6.
Tak hanya kesuksesan dicapai SDN 001 Balkot, di kategori SMP, hal serupa turut dilakukan SMPN 1 dengan menyandingkan gelar juara.
Beda halnya di tingkat SMA. Kategori putri diraih oleh SMAN 3 dengan menuntaskan perlawanan SMAN 1 dengan skor tipis 10-9. Pada kategori putra menjadi milik SMKN 1 dengan mengalahkan SMKN 3 dengan skor 15-14.
Usai pertandingan, Pelatih SDN 001 Balkot Besariyanto mengaku senang karena telah menuntaskan pertandingan dengan dua gelar sekaligus. Ini menjadi bukti, program latihan berjalan kontinu.
Ketua ABTI Balikpapan Suraji menyerahkan penghargaan kepada PT Inkorincorp Filcocean Investama yang diterima oleh salah satu petinggi perusahaan, Andi Sanusi.
Kendati demikian, ia menyadari tahun depan untuk kembali mencatatkan raihan kawinkan gelar dirasa cukup berat. Berkaca pada kejuaraan ini, ia menilai sebagian besar sekolah sudah ada peningkatan.
“Tahun depan bakal berat. Persaingan akan jauh lebih sulit. Karena sekarang, sekolah lain bakal persiapan matang. Bahkan mereka sampai niat dimasukan ke klub ABTI Balikpapan untuk latihan,” aku Besariyanto.
Pun begitu, saat ini kata dia masih ingin menikmati raihan juara yang sudah dicapai. Tentunya SDN 001 Balkot juga akan lebih serius lagi menyiapkan tim untuk kejuaraan berikutnya.
“Untuk tim putri, sebagian besar masih bisa main tahun depan. Kalau putra, bakal ada regenerasi baru,” jelasnya.
Sementara itu, sebelumnya Ketua Asosiasi Bola Tangan Indonesia (ABTI) Balikpapan Suraji merincikan ada 81 tim yang berpatisipasi. Terdiri dari 42 tim asal SD, 21 tim asal SMP serta 18 tim berasal dari tingkat SMA.
Jumlah ini, kata dia lebih banyak dibanding tahun sebelumnya. Hal ini membuktikan program pembinaan di sekolah-sekolah berjalan kontinu.
“Atas nama pengurus, sangat bangga dengan antusias yang ditunjukan sekolah kepada bola tangan. Dari tahun ke tahun, jumlah peserta cukup membludak,” kata Suraji seusai pembukaan lalu.
Dikatakan kejuaraan ini berlangsung sebagai bentuk program pembinaan. Sekaligus, menjalankan misi utama yakni Balikpapan sebagai kiblat bola tangan di Kaltim maupun Indonesia.
“Ini keinginan kami di kepengurusan. Dan kejuaraan seperti ini akan terus terlaksana setiap tahun. Tentunya demi menghasilkan atlet-atlet berkualitas,” harapnya. (and)
Hasil Kejurball 2023 Tingkat Pelajar se-Balikpapan
SD
Putra
Juara 1 SDN 001 Balikpapan Kota
Juara 2 SDN 001 Balikpapan Utara
Juara 3 SDN 001 Balikpapan Barat
Putri
Juara 1 SDN 001 Balikpapan Kota
Juara 2 SDN 001 Balikpapan Utara
Juara 3 SDN 011 Balikpapan Utara
SMP
Putra
Juara 1 SMPN 1 Balikpapan
Juara 2 SMPN 2 Balikpapan
Juara 3 SMPN 3 Balikpapan
Putri
Juara 1 SMPN 1 Balikpapan
Juara 2 SMPN 3 Balikpapan
Juara 3 SMPN 6 Balikpapan
SMA
Putri
Juara 1 SMAN 3 Balikpapan
Juara 2 SMAN 1 Balikpapan
Juara 3 SMKN 2 Balikpapan
Putra
Juara 1 SMKN 1 Balikpapan
Juara 2 SMKN 3 Balikpapan
Juara 3 SMAN 3 Balikpapan