Tulis & Tekan Enter
images

PETAHANA : Halili Adi Negara kembali memimpin Ketua LPM Gunung Samarinda.

Lagi, Halili Adi Negara Pimpin LPM Gunung Samarinda

Kaltimkita.com, BALIKPAPAN - Halili Adi Negara kembali terpilih menjadi Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kelurahan Gunung Samarinda masa bhakti 2022-2025.

Pemilihan yang dilakukan di Aula Kelurahan Gunung Samarinda, pada Sabtu (12/2/2022) pagi, disaksikan langsung oleh Ketua Asosiasi LPM Balikpapan, Lurah Gunung Samarinda Tarso, Babinsa dan Bhabinkamtibnas Gunung Samarida, serta para ketua RT dilingkungan Kelurahan Gunung Samarinda.

Dalam penjaringan, dari total 59 suara, Halili Adi Negara memimpin telak dengan 46 suara, mengalahkan Bambang Irawan 9 suara, dan Wiwin Deru dengan 2 suara. Sementara 2 suara dianggap tidak sah, karena salah memasukkan kertas suara.

Kemudian dilanjutkan ke pemilihan, hanya dua kandidat yang maju. Dan hasilnya, Halili Adi Negara kembali unggul besar dengan jumlah 48 suara, mengalahkan Bambang Irawan yang hanya mengumpulkan 11 suara.

Usai terpilih, Halili Adi Negara mengatakan hanya ingin bekerja secara maksimal dalam melanjutkan kepemimpinannya tanpa harus menjanjikan visi dan misi.

Ia ingin menuntaskan segala pekerjaan dan kegiatan yang masih belum terlaksana. Untuk itu tiga tahun kedepan, Halili fokus merampungkan itu semua.

"Kalau visi dan misi itu semua hanyalah diatas kertas, dan kalau mengikuti itu jarang berjalan. Jadi lebih baik saya bekerja secara maksimal, dan mengerjakan apa yang belum saya kerjakan diperiode 2019 hingga 2022," ujar Halili saat diwawancarai media.

"Begitupun dengan 100 hari kerja, LPM Gunung Samarinda akan menyerap segala usulan para RT dilingkungan, serta meyambangi lingkungan yang belum maksimal dibidang pembangunan dan lainnya," tambahnya.

Untuk kepengurusan, Halili menjelaskan, akan mempertahankan formasi lamanya, namun dia akan menambahkan beberapa anggota untuk mengisi struktur dibidang lainnya.

"Saya tidak akan membongkar pengurus lama, semua saya pertahankan, mungkin kemarin yang tidak ada Wakil Ketua dan penasehat akan saya tambahkan di formasi kami," akunya.

Dalam mengontrol pembangunan Kelurahan Gunung Samarinda, koordinasi seperti biasanya akan terus dilancarkan, dari Kelurahan, LPM, Babinsa hingga ke Bhabinkamtibnas.

"Ya seperti biasanya kami saling monitor dan koordinasi, dari Kelurahan ke LPM lanjut ke Babinsa hingga ke Bhabinkamtibnas. Itu yang terus kami lakukan demi kelancaran kegiatan dan pembangunan," tutur laki-laki yang juga anggota Pomdam VI/Mulawarman ini.

Selain itu, Halili juga menyebutkan adanya ekonomi sosial bagi warga sekitarnya. Dimana hal tersebut juga akan menjadi priortitas yang akan dilaksanakan dikepemimpinan dipriode selajutnya ini.

"Ekonomi sosial ini juga yang terpenting, karena kemarin belum maksimal, jadi akan saya maksimalkan lagi dipriode berikutnya,"

Halili mengharapkan kedepannya priode lanjutannya ini akan terus mengupayakan kemajuan, yang berdasarkan moto nya yakni maju terus pantang mundur.

"Ya semoga priode 2022-2025 ini, kami LPM Gunung Samarinda, semakin baik dan maju," pungkasnnya.

Pun begitu, Lurah Gunung Samarinda Tarso mengungkapkan, bagi LPM yang baru yang telah diberikan amanat dapat membantu memajukan Kelurahan Gunung Samarinda.

"Oleh karena itu, kita harus selalu suport dan dukung LPM yang baru ini, untuk dapat membantu memajukan Kelurahan ini," sambungnya.

Ia pun mengaspresiasi kepada keberhasilan kegiatan pada LPM sebelumnya, walau masih ada kekurangan yakni kegiatan yang belum dilaksanakan, Tarso mengharapkan LPM yang baru dapat menyelesaikan di tiga tahun kedepan.

"Jadi butuh selalu dukungan oleh semua pihak, karena bekerja sukses yang diperlukan adalah kebersamaan," tandasnya. (lex)


TAG

Tinggalkan Komentar