Tulis & Tekan Enter
images

PS Penajam Utama Siap Ikuti Piala Soeratin U-17 Zona Kaltim, Tohar : Junjung Nama Baik Daerah

Kaltimkita.com, PENAJAM,- Pelepasan Tim Sepak bola Penajam Paser Utara (PPU), PS. Penajam Utama digelar di halaman depan kantor bupati PPU oleh Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), Tohar yang hadir mewakili Plt. Bupati PPU, Kamis, (27/1/2022) pagi.

Tim andalan PPU ini akan mengikuti turnamen Piala Soeratin U-17 Zona Kalimantan Timur (Kaltim) dalam waktu dekat ini. Disela-sela itu Tohar mengatakan bahwa prestasi sudah pasti akan menjadi harapan semua tim yang ikut pada kompetisi ini. Namun demikian kata Tohar, bahwa dalam olahraga ada yang namanya sportivitas bagi setiap tim. Terpenting hubungan silahturahmi antar Tim juga harus selalu terjaga dengan baik.

“Prestasi sudah pasti iya. Tetapi jangan lupa jadikan ajang ini sebagai ajang silahturahim, bahwa kita bermain dengan sesama kita sepanjang itu masih bisa kita lakukan,“ pesan Tohar.

Dia berharap PS Penajam Utama ini nantinya mampu membawa nama baik kabupaten PPU. Tentunya melalui prestasi yang ditorehkan pada turnamen Piala Soeratin U-17 Zona Kaltim yang akan diikuti dalam waktu dekat tersebut.

“Kami merasa bersyukur bahwa klub kebangaan masyarakat kabupaten PPU ini dapat ikut mengambil peran pada turnamen se- Kaltim tersebut. Oleh karenanya mari kita Junjung nama baik klub PS Penajam Utama dan tentunya nama daerah kabupaten kita PPU, “ pesannya.

Lebih jauh beber Tohar, bahwa sebagaimana diketahui cabang olahraga sepak bola sangat familier dan diminati oleh banyak kalangan masyarakat. Bahkan ada paradikma menarik untuk jenis olahraga sepak bola. Olahraga sepak bola berawal dari hobi, kemudian amatiran dan selanjutnya menjadi industri. Artinya bahwa dengan sepak bola tersebut ada paradikma nilai yang luar biasa perkembangannya sampai saat ini.

Bagi atlet yang memiliki kualiti tertentu terhadap cabang olahraga sepak bola ini, mereka yang menjalani bukan hanya sehat dari berolah raga tersebut tetapi kini bisa dijadikan pijakan oleh individu menjadi masadepan yang dimiliki.

Namun demikian tambah Tohar disadari bahwa seluruh pemain masih banyak yang sekolah. Sehingga diharapkan agar tidak melupakan sekolah yang sedang ditempuh karena saat ini memang usia sekolah yang akan mengantarkan kejenjang yang lebih tinggi.

“Walaupun saat ini kalian masih sekolah agar masing-masing individu bisa meyakinkan bahwa saudara memiliki keunggulan dibandingkan yang lainnya, hingga saudara bisa mengisi tim PS Penajam Utama dalam menuju kompetisi Piala Soeratin U-17 Zona Kaltim ini,“ kata Tohar.

Selain itu tambah Tohar bahwa olahraga sepak bola diketahui ful dengan body kontek. Semua orang tau risiko olahraga ini adalah cidera fisik antara satu dengan yang lainnya. Oleh karenanya sekarang sudah saatnya permainan sepak bola tidak lagi mengandalkan otot tetapi dengan mengandalkan otak sehingga munculah berbagai tehnik sepak bola yang diperkenalkan oleh para pelatih olahraga ini.

“Oleh karena itu mari kita mengambil inti sari olahraga yang tidak seluruhnya mengandalkan fisik kita. Selamat bertanding, jaga sportivitas semoga kalian menjadi yang terbaik dalam turnamen tersebut, “ tutupnya. (Humas6/ade).


TAG

Tinggalkan Komentar