Kaltimkita.com, BERAU – Sepuluh bulan menjelang persiapan pertandingan, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kaltim terus pantau setiap perkembangan kesiapan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Timur VII Tahun 2022.
Pemantauan dilakukan secara ketat guna memastikan suksesnya penyelenggaraan multiajang olahraga empat tahunan paling bergengsi di Benua Etam. Ajang yang dinanti-nantikan ini akan bergulir di Kabupaten Berau pada bulan November 2022 mendatang.
Ketua KONI Kaltim, Zuhdi Yahya merasa lega dengan sederet kabar baik seputar persiapan pelaksanaan Porprov. Dimulai dari perkembangan pembangunan venue utama yaitu Stadion Olympic Mini di Kecamatan Teluk Bayur yang dinilainya sudah sangat layak mewadahi pelaksanaan pertandingan.
“Sebelumnya saat saya kesini, pembangunannya masih berjalan. Nah sekarang kesini lagi sudah tinggal finishing. Secara garis besar sudah sangat layak untuk pelaksanaan seperti Porprov,” ungkap Zuhdi saat bertandang ke Kab Berau bersama rombongan, belum lama ini.
Kendati demikian, beberapa hal menurutnya masih memerlukan pemolesan. Diantaranya, penataan rumput lapangan, pencahayaan lampu stadion, hingga penyediaan lahan parkir.
“Kami mengapresiasi kerja keras Pemkab Berau beserta seluruh pihak termasuk KONI Berau yang terus mengawal persiapan Porprov ini,” tegas Ketua KONI Kaltim dua periode itu.
Seolah gayung bersambut, Ketua Harian Panitia Besar (PB) Porprov, Gamalis juga memberi perhatian penuh pada jajaran KONI Kaltim yang telah memastikan kelancaran Porprov Kaltim VII Tahun 2022. Gamalis mengatakan proses persiapan terus berjalan. Dukungan Pemprov dan DPRD Kaltim guna menyokong kesiapan pelaksanaan ajang dari sisi anggaran juga diharapkannya.
“Tersisa 10 bulan lagi. Dengan dukungan dari berbagai pihak, semoga upaya kita bersama diberi kelancaran,” tutupnya penuh harap. (adv)