Tulis & Tekan Enter
images

Wagub Hadi Minta Pusat Harus Pastikan Kebutuhan Sembako Aman

Kaltimkita.com, SAMARINDA – Pemerintah Provinsi Kaltim siap dan taat kepada Pemerintah Pusat terhadap arahan yang disampaikan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian ketika Rapat Koordinasi (Rakor) Tim Pengendalian Inflasi di Indonesia menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, Senin 17 April 2023.

Mendagri Tito menginstruksikan seluruh kepala daerah agar memonitor bagaimana perkembangan kebutuhan pokok bersama-sama Forkopimda.  Menyikapi itu, Pemprov Kaltim siap melaksanakan. Hanya saja, kata Wakil Gubernur Kaltim H Hadi Mulyadi, meski diminta monitor. Namun Pusat juga memastikan ketersediaan sembako di daerah aman.

“Prinsipnya Pemprov Kaltim siap melakukan monitoring dan pemantauan di lapangan. Namun yang lebih penting lagi Pusat juga bisa memastikan kebutuhan masyarakat aman. Mulai beras, bawang, cabai hingga daging sapi maupun ayam ras terkendali. Jika semua itu aman, maka daerah dipastikan aman,” pesannya.

Menurut Wagub, segera OPD terkait bersama Forkopimda Kaltim untuk bisa monitor kebutuhan pangan masyarakat menjelang Hari H Idul Fitri 1444 Hijriah.  Ketika monitoring nanti ujarnya, ada terjadi kekurangan atau kelangkaan, maka Pemprov Kaltim segera melaporkan kepada Pemerintah Pusat.

Artinya, ketika ada yang kurang, maka cepat ditindaklanjuti di lapangan. Juga wajib diwaspadai adalah daya beli masyarakat tinggi menjelang hari H, akibatnya lonjakan harga jual meningkat dipasaran. “Kondisi ini tentu situasional, wajar. Untuk itu, saya minta tetap OPD terkait monitor di lapangan dan sigap melaporkan kepada pimpinan,” tegasnya.  "Pemakaian masker di tempat keramaian dan ruang tertutup tetap dilakukan, termasuk kesadaran vaksinasi harus terus digalakkan karena ini akan membantu meningkatkan imunitas. Masyarakat harus makin mandiri dalam mencegah penularan Covid-19 yang sampai saat ini penularannya masih terjadi,” pesannya (adv/diskominfo)


TAG

Tinggalkan Komentar