Tulis & Tekan Enter
images

Wakil Bupati PPU Serahkan Bantuan Penunjang Wisata pada Dua Pokdarwis

Kaltimkita.com, PENAJAM- Wakil Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Abdul Waris Muin menyerahkan bantuan alat penunjang wisata kepada dua kelompok sadar wisata (Pokdarwis) yakni Pokdarwis Tanjung Jumlai dan Pokdarwis Sinar Bahari. Kegiatan berlangsung di kawasan Pantai Tanjung Jumlai, Rabu (26/11/2025).

Penyerahan juga dihadiri Anggota DPRD PPU Jamaluddin, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) PPU Andi Israwati Latief, para lurah, serta jajaran perangkat kelurahan di wilayah Saloloang dan Tanjung Tengah.

Pemerintah menyerahkan sejumlah hibah aset untuk mendukung pengembangan pariwisata daerah, yaitu satu unit Kapal Wisata untuk Pokdarwis Sinar Bahari Kelurahan Tanjung Tengah yang bersumber dari APBD Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2025, serta tiga unit ATV untuk Pokdarwis Tanjung Jumlai Kelurahan Saloloang yang bersumber dari APBD Kabupaten PPU Tahun 2025.

Wabup Waris Muin menegaskan,Pokdarwis merupakan mitra strategis pemerintah daerah dalam mendorong pengembangan sektor pariwisata berbasis masyarakat. Ia menekankan bahwa peran Pokdarwis tidak hanya sebagai penggerak kegiatan wisata, tetapi juga sebagai penjaga kelestarian budaya, lingkungan, dan identitas lokal.

“Pokdarwis berada di garis terdepan dalam memastikan potensi wisata kita dapat berkembang secara berkelanjutan, kreatif, dan memberi manfaat langsung kepada masyarakat,” ujarnya.

Abdul Waris Muin menyatakan, pemerintah daerah memiliki tanggung jawab untuk memperkuat kapasitas Pokdarwis melalui pendampingan, peningkatan kompetensi, serta dukungan sarana dan prasarana. Hibah aset yang diberikan menjadi bukti komitmen pemerintah dalam mendukung pengembangan daya tarik wisata di wilayah Saloloang dan Tanjung Tengah.

Ia berharap hibah tersebut dapat dimanfaatkan secara optimal, dijaga dengan baik, serta digunakan untuk memperkuat program-program wisata yang sedang dan akan dikembangkan.

“Jadikan hibah ini sebagai pendorong untuk meningkatkan kualitas layanan, memperindah kawasan wisata, dan membuka peluang ekonomi bagi masyarakat sekitar,” tegasnya.

Wabup Waris juga mengajak seluruh pemangku kepentingan—pemerintah kelurahan, masyarakat, komunitas, hingga pelaku usaha—untuk terus bersinergi mendukung Pokdarwis. Menurutnya, pariwisata hanya bisa tumbuh apabila ada kolaborasi, komitmen, dan kepedulian bersama.

“Kami berharap Pokdarwis Tanjung Jumlai dan Pokdarwis Sinar Bahari dapat menjadi contoh pengembangan wisata berbasis masyarakat yang kreatif, berkelanjutan, dan berdaya saing,” tandasnya. (adv)



Tinggalkan Komentar

//