Kaltimkita.com, BALIKPAPAN - Dua puluh finalis putra dan putri Duta Wisata Manuntung Balikpapan 2021 (DWMB), melakukan kunjungan audiensi ke Kantor DPRD kota Balikpapan. Setelah melalui tahapan seleksi, yang tadinya berjumlah 103 peserta akhirnya tersisih menjadi 20 finalis putra putri terbaik.
Sebelum melanjutkan seleksi dan tahapan selanjutnya, putra dan putri DWMB 2021 ini diharapkan bisa memperkenalkan daerah wisata serta budaya kota Balikpapan yang nantinya akan menjadi penyangga Ibu Kota Negara (IKN). Wakil Ketua DPRD Sabaruddin Panrecalle mengharapkan, keberadaan 20 finalis putra putri DWMB ini, juga dapat mempromosikan Balikpapan sebagai penyangga calon IKN di Kalimantan Timur.
"20 putra putri finalis ini yang nantinya akan mempunyai misi dan tugas untuk mempromosikan Balikpapan tentunya sebagai penyangga calon IKN di Kalimantan Timur, bukan hanya kebudayaan tapi juga tentang pemerintahan,” ungkapnya saat ditemui kaltimkita.com, Senin (8/3/2021).
Adapun dukungan, Koordinator komisi 3 ini juga meyakini bahwa putra putri DWMB yang masih belia, dapat memotivasi dalam mengembangkan kebudayaan Balikpapan ini sendiri. "Mereka masih sangat muda juga enerjik, saya merasa sudah saatnya mereka akan tampil dan go publik juga diharapkan cikal bakalnya go internasional di kemudian hari, "tutup Sabaruddin. (lex/bie)