Kaltimkita.com, BALIKPAPAN - Beberapa hari yang lalu DPRD Kota Balikpapan menerima penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra Tahun 2020 dari Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia, pada Selasa (15/6/2021).
Trofi dalam memperingati hari lingkungan hidup 2021 tersebut diterima langsung oleh Ketua DPRD Kota Balikpapan Abdulloh S. Sos di Auditorium Dr. Ir. Soejarwo, Gedung Manggala Wana Bakti Jakarta.
Abdulloh mengatakan, penghargaan tersebut diterimanya dikarenakan DPRD Kota Balikpapan sangat mensuport pelestarian dan membangun dengan konsep lingkungan hidup, serta konsentrasi dengan peraturan maupun sisi anggaran untuk kepentingan bersama.
"Kota Balikpapan paling konsen dan memperhatikan untuk pembangunan lingkungan hidup. Makanya kita dapat predikat juara 1 kategori kota besar mengalahkan Surabaya dan Semarang," ucapnya saat ditemui awak media di kantor DPRD Kota Balikpapan, Kamis (17/6/21).
Untuk diketahui, penghargaan tersebut telah untuk kedua kalinya diterima Abdulloh, yang sebelumnya juga diterimanya pada tahun 2019.
Abdulloh juga optimis untuk meraih hatrick untuk penghargaan serupa ditahun depan. Dikarenakan adanya 7 perda yang diinisiasi oleh DPRD Balikpapan yang berfokus mendukung pembangunan lingkungan hidup di Kota Balikpapan.
"Ya sepanjang materi yang diberikan kurang lebih masih sama saja terkait lingkungan hidup, insyaa allah masih yakin. Dan Alhamdulillah luar biasa sudah diakui Pemerintah kinerja DPRD Kota Balikpapan," pungkasnya. (lex)