Tulis & Tekan Enter
images

Aktif Dalam Misi Kemanusiaan, Karang Taruna Balikpapan Beri Penghargaan untuk Info Bencana

Kaltimkita.com, BALIKPAPAN – Komunitas Info Bencana menutup tahun 2022 dengan manis. Komunitas relawan yang bergerak di bidang sosial kemasyarakatan ini kembali mendapat penghargaan. Kali ini berasal dari Karang Taruna Balikpapan. Karena dinilai sangat berkontribusi dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat Kota Balikpapan. Utamanya mengenai informasi yang berkaitan dengan kebencanaan secara langsung kepada masyarakat.

Penghargaan untuk kategori "Misi Kemanusiaan" diberikan dalam rangkaian Hari Bulan Bakti Karang Taruna ke-62 Tahun 2022 di Hotel Grand Senyiur, Senin (12/12/2022) kemarin. Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud didampingi Ketua Karang Taruna Kota Balikpapan Muhaimin memberikan langsung penghargaan kepada pelopor, penggerak, pendukung kegiatan dan pemenang lomba kegiatan ini. Termasuk Komunitas Info Bencana.

Koordinator Lapangan Komunitas Info Bencana, Andi Ruslan didaulat menerima penghargaan dari orang nomor satu di Balikpapan ini. Pria yang akrab disapa IB07 itu, mewakili Ketua Info Bencana H Anshar untuk menerima penghargaan untuk kesekian kalinya ini.

"Terima kasih saya Ruslan (IB07) dari jajaran Info Bencana Kota Balikpapan, dalam rangka Hari Karang Taruna ini, saya dipercaya oleh Ketua Info Bencana, Haji Ashar. Untuk mewakili dan menerima penghargaan "Misi Kemanusiaan" dari Karang Taruna Kota Balikpapan ini," katanya usai menerima penghargaan, kemarin.

Komunitas Info Bencana selama ini telah aktif untuk memberikan informasi bencana yang terjadi di Kota Balikpapan. Bahkan secara langsung mengabarkan penanganan kebencanaan dari lokasi kejadian. Sebagai bentuk dukungan dalam hal penanganan kebencanaan.

Seperti halnya bencana banjir, tanah longsor, dan kebakaran. Informasi yang disampaikan dalam grup WhatsApp Messenger (WA) sebagai koordinasi, haruslah tepat dan akurat. Sehingga, anggotanya diwajibkan untuk berada di lapangan. Karena informasi tersebut akan ditindaklanjuti oleh pihak terkait. Dalam hal penanganan kebencanaan. Seperti Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Basarnas, maupun pihak kepolisian.

"Penghargaan ini kami dedikasikan untuk semua warga Balikpapan. Dan semua jurnalis Balikpapan, serta kawan-kawan yang sudah membantu kemanusiaan. Berkat doa semua, Balikpapan tenteram, aman dan nyaman," pungkas pria ramah ini. (bie)


TAG

Tinggalkan Komentar