Tulis & Tekan Enter
images

Demi Harumkan Nama Kalimantan Timur, Kajasrem 091/ASN Bina Atlit Dayung Prapon

KaltimKita.com, SAMARINDA - Kajasrem 091/ASN Kapten Kav Zet Yakhin selaku pelatih mental juang dan fisik, bersama dengan pelatih Dayung Samarinda, Lasah Uvat dan Yunus serta Syahrani, Selasa (13/11/2023).

Kajasrem 091/ASN memberikan pelatihan guna peningkatan daya tahan otot yang dilaksanakan setiap hari di gedung Fitnes Centre 091/ASN Jalan Awanglong Samarinda kepada seluruh Atlit Prapon Kaltim ini yang akan bertanding pada tanggal 17 sampai dengan 25 November 2023 di Situ Cipule Karawang Jawa Barat.

Pusat latihan Dayung untuk tehnik dan kekompakan ini dilaksanakan di markas PODSI Kaltim Hanggar Perahu Kaltim Jalan Slamet Riyadi Samarinda Kaltim.

Adapun tujuan dari pelatihan ini adalah untuk meningkatkan kekuatan dan daya tahan otot Atlit Prapon Kaltim, sehingga pada saat melaksanakan pertandingan Dayung sudah terbentuk dengan sendirinya serta terbiasa dan dapat mempercepat laju perahu dalam mendayung dengan kekuatan otot yang sudah terbentuk tersebut. (and)


TAG

Tinggalkan Komentar