KaltimKita.com, BALIKPAPAN - Turnamen Voli Tingkat Pelajar se-Kaltim resmi bergulir. Bertajuk Skaga Cup, mempertandingkan tingkat SMP dan SMA/SMK. Wakil Gubernur Kaltim Hadi Mulyadi membuka secara resmi yang berlangsung di Halaman SMKN 3 Balikpapan, Kamis (20/7/2023).
Kepala SMKN 3 Balikpapan Sukarni Chandra mengatakan di tingkat SMA/SMK diikuti total 28 tim putra dan putri. Berasal dari Balikpapan, Samarinda, Kutai Kartanegara, Paser hingga Penajam Paser Utara. Pun di tingkat SMP, diikuti oleh 16 tim putra dan putri yang berasal dari Samarinda dan Balikpapan.
“Turnamen ini tentu menjadi ajang pemanasan bagi para atlet voli. Dan ajang pencarian bakat untuk persiapan ke event bergengsi baik level kejurprov, Porprov, Popda hingga Popnas,” kata Sukarni Chandra.
Disisi lain, turnamen ini tersaji kata dia sebagai rangkaian menyambut HUT SMKN 3 Balikpapan pada 23 Juli 2023 mendatang. “Ini bakal menjadi agenda tahunan SMKN 3 Balikpapan. Saya berterima kasih atas kehadiran Wakil Gubernur Kaltim yang membuka langsung sekaligus mendukung agenda ini. Serta, dukungan dana dari beberapa sponsor sehingga turnamen ini bisa terlaksana,” jelasnya.
Meski turnamen ini berlangsung, proses belajar mengajar tetap berjalan. Dengan belajar P5 disekolah, dan kelas 1 dan kelas 2 kewirausahaan.
Wakil Gubernur Hadi Mulyadi turut mengapresiasi terlaksananya event ini. Menurutnya, acara seperti ini akan menciptakan prestasi yang luar biasa, khususnya di bidang olahraga. “Jangan melihat sisi anak-anak dari akademisinya saja, tetapi dari segala lini,” ucapnya.
Dia juga mengimbau agar para murid yang bertanding, selalu menjaga ketertiban dan menjunjung tinggi sportivitas. Dirinya bahkan turut menyumbangkan dana pembinaan untuk semua juara turnamen ini, masing-masing senilai Rp 1 juta. (and)