Tulis & Tekan Enter
images

Adwar Skenda Putra

Dishub Susun DED Pembangunan Dua Terminal Baru di Balikpapan

KaltimKita.com, BALIKPAPAN - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Balikpapan melihat kebutuhan terminal di Kota Balikpapan sebagai sarana pendukung transportasi. Karena yang sudah ada masih terbatas, maka direncanakan akan dibangun dua terminal baru.

Kepala Dishub Balikpapan Adwar Skenda Putra mengungkapkan, saat ini terminal yang ada hanya Batu Ampar dan Balikpapan Permai. Padahal ada beberapa titik lainnya yang juga butuh dikomodir. Sehingga dibutuhkan transportasi massal dan fasilitas memadai. 

"Tahun ini kami melakukan penyusunan detail engineering design (DED) untuk terminal baru. Lokasinya di Kelurahan Teritip, Balikpapan Timur dan Kelurahan Baru Tengah, Balikpapan Barat," beber Edo, sapaan Adwar Skenda Putra beberapa waktu lalu. 

Menurutnya, anggaran untuk DED ini sudah tersedia. Kendati begitu butuh satu tahun untuk melaksanakan kajian. Rencana ini juga telah memasuki pembahasan bersama DPRD Kota Balikpapan, khususnya Komisi III sebagai mitrq dishub. 

"Kami harao rencana ini mendapat dukungan alokasi dana pembangunan fisik terminal baru pada tahun depan. Semoga 2026 bisa dibantu Komisi III untuk penganggaran pembangunan fisik,” harapnya. 

Dishub Kota Balikpapan memang serius dalam upaya membangun sistem transportasi interkoneksi wilayah, yang salah satunya dilakukan melalui pembangunan terminal tersebut. 

Ini juga jadi program prioritas pemerintah daerah pada 2025. "Perlu penyediaan terminal untuk interkoneksi wilayah Balikpapan Timur, Balikpapan Barat, Balikpapan Kota, dan sebagainya,” tandasnya. 

Ia menambahkan, ada banyak pembangunan jalan baru di Kota Beriman beberapa tahun ini. Selain itu itu ada pergeseran permukiman. Dishub menindaklanjuti dengan survei kebutuhan rambu lalu lintas dan penerangan jalan umum. 

Pihaknya menilai, salah satu yang bisa dilakukan dalam waktu dekat adalah pembangunan dua terminal terlebih ini. (efa)


TAG

Tinggalkan Komentar