Kaltimkita.com, SAMARINDA - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kaltim bekolaborasi dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Samarinda mengarap satu buku yang berjudul 'Citra Kota Samarinda Dalam Arsip'.
Buku tersebut diterima langsung oleh Wakil Walikota Samarinda, Rusmadi Wongso di Kantor Balai Kota Samaarinda, Selasa (26/11/2024).
Rusmadi mengapresiasi buku ini sebagai kumpulan cerita sejarah segala aspek kehidupan Kota Tepian, baik dari segi agama, sosial, ekonomi, budaya, keamanan dan masih banyak lagi.
"History ity dimulai dari terbentuknya Kota Samarinda dari kepemimpinan Walu Kota Samarinda yang pertama sampai saat ini," kata Rusmadi.
Dengan adanya buku arsip ini mengingatkan memori untuk generasi berikutnya agar lebih memahami kisah-kisah melalui visual, dokumentasi, tapal batas peta, topografi bangunan jembatan dan lainnya.
Project ini diinisiasi oleh Arsiparis Ahli Muda DPK Kaltim, Dewi Susanti, ia mengandeng penulis muda ahli sejarah yakni Syarif yang menuanhkan isi buku tersebut.
"Program pembuatan buku ini menginduk dari program Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) dan diturunkan ke daerah. Kota Samarinda sendiri menjadi percontohan sebagai Ibu Kota Provinsim Kaltim dan gerbang kabupaten kota lainnya," tutup Dewi. (Adv/ian)