Tulis & Tekan Enter
images

PERANGI COVID-19 : Dirlantas Polda Kaltim, Kombes Pol. Singgamata saat membagikan masker kepada petugas kebersihan, Senin (22/2/2021) (foto : abie hasan)

Ingatkan Disiplin 5M, Ditlantas Polda Kaltim Bagikan 32.500 Masker

KaltimKita.com, BALIKPAPAN – Terus berupaya memerangi dan menghentikan penyebaran coronavirus disease alias Covid-19, Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Kaltim menggeber program pembagian masker.

Sebanyak 32.500 masker menurut Direktur Lalu Lintas Polda Kaltim, Kombes Pol. Singgamata, dibagikan ke segenap lapisan masyarakat.

“Kurang lebih 32.500 masker dukungan dari berbagai pihak kita bagikan ke para pekerja dan  petugas kebersihan,” kata Dirlantas Polda Kaltim, Kombes Pol. Singgamata, di sela sela pembagian masker, Senin (22/2/2021).

 

Dirlantas Polda Kaltim, Kombes Pol. Singgamata

Pembagian masker ini akan dilakukan oleh Ditlantas Polda Kaltim, menurut Kombes Pol Singgamata  setiap hari ke masyarakat.

“Ini untuk mengingatkan kembali disiplin 5M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas atau kegiatan) bahwa bermasker sudah menjadi kebutuhan bukan lagi kewajiban, ini akan terus kita tumbuhkan. Sehingga Kaltim Bermasker ini sudah bukan suatu hal yang aneh lagi tetapi sudah menjadi tugas keseharian,” terangnya.

 

Untuk itu menurutnya semua tim dari kepolisian bergerak untuk membagikan masker kepada semua lapisan masyarakat khususnya pekerja, pedagang pasar dan petugas kebersihan.

Salah satu petugas kebersihan, Hikmawati menuturkan jika selama pandemi ini dirinya memang harus bekerja dengan tetap menerapkan protokol Kesehatan.

“Saya berterimakasih dengan perhatian Bapak Kepolisian yang turut peduli dengan membagikan masker. Karena dengan masker ini sangat membantu kami dalam bekerja. Selama ini pandemi Covid ini saya harus disiplin protokol seperti pakai masker, cuci tangan dan jaga jarak. Dan itu juga harus saya terapkan saat pulang kerja di rumah,”terang Himawati di sela-sela pembagian masker di halaman Ditlantas Polda Kaltim. (bie)


TAG

Tinggalkan Komentar

//