Tulis & Tekan Enter
images

Tampak murid-murid begitu antusias menikmati mbg yang pertama kalinya yang dilaksanakan di kota Balikpapan.

Makan dengan Lahap, Pemkot Pantau Langsung Pembagian MBG Pertama di Balikpapan

Kaltimkita.com, BALIKPAPAN - Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan memantau langsung pelaksanaan pembagian makan bergizi gratis (mbg) pertama di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 015, Kecamatan Balikpapan Selatan, pada Senin (17/2/2025) pagi.

Pada launching mbg yang dilaksanakan sekira pukul 11.30 wita itu dipimpin oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Balikpapan, Muhaimin serta dihadiri OPD terkait dan Forkopimda kota Beriman.

Seusai menyaksikan, Sekda Balikpapan, Muhaimin menilai bahwa murid-murid terlihat antusias menikmati mbg yang disajikan. Bahkan, Muhaimin sendiri sempat merasakan makan yang dirasanya lezat tersebut.

"Tadi saya ikut cobain makanan yang disediakan di kelas enam tadi, ternyata bacam tempenya enak dan gurih. Bahkan tidak ada satu butir satu nasi pun yang sisa. Artinya cocok dengan selera mereka," ungkap Muhaimin kepada media.

Menurutnya, hanya dengan harga Rp 10 ribu per-porsi, mbg itu sudah sangat baik dan mencukupi. Di mana di dalamnya terdapat ayam, sayuran, tempe, nasi dan buah.

"Itu sudah sangat luar biasa. Kalau beli di luar itu bisa lebih dari Rp 10 ribu," serunya.

Kendati demikian, mantan Kadisdikbud ini pun sangat bersyukur dan berharap pembangian mbg bukanya hanya dilaksanakan di Balikpapan Selatan saja, namun juga di Kecamatan lainnya.

"Semoga melalui badan gizi nasional, semua wilayah di kota Balikpapan bisa mendapatkan program mbg sesuai keinginan bapak Presiden," ucapnya.

Ditambahkannya, bahwa Program ini leading sektornya melalui Dinas Pendidikan yang dibantu oleh Dinas Kesehatan, Camat, Lurah hingga Babinsa dan Bhabinkamtibmas. 

Baginya, semua unsur-unsur tersebut telah bahu membahu untuk mengawasi pelaksanaannya, meski inputnya juga dibutuhkan dukungan dari sekolah itu sendiri.

"Apabila ada kendala atau tidak, maka sekolah yang langsung menghubungi Dinas Pendidikan. Dan kemudian Dinas Pendidikan yang menghubungi Pemerintah Kota. Tapi sejauh nanti tidak ada permasalahan, maka baik-baik saja," tandasnya.

Sementara itu, Kepala Sekolah SDN 015, Aswaty mengaku bahwa mbg yang diberikan kepada siswa-siswinya sudah memenuhi syarat. 

"Alhamdulillah anak-anak kami dari kelas bawah hingga di atas semua menikmati hidangan mbg yang disajikan kateringnya. Dan tidak ada keluhan," tutupnya. (lex)


TAG

Tinggalkan Komentar