Kaltimkita.com, BALIKPAPAN – Gelaran rally bertajuk Ramadhan On The Road (ROTR) 2021 berlangsung sukses.
Event garapan Koordinator Wilayah (Korwil) Ikatan Motor Indonesia (IMI) Balikpapan yang berlangsung, Sabtu (1/5/2021) dengan mengambil start dan finis di diler Honda Nusantar tersebut dilepas oleh Wali Kota Balikpapan, HM. Rizal Effendi.
“Terimakasih, Ramadhan On The Road kali ini berlangsung sesuai harapan kami, terimakasih kepada peserta yang luar biasa, enjoy dan seru,” ujar Ketua IMI Balikpapan, dr. Ratih Kusuma, Minggu (2/5/2021).
Maklum saja, jika pada ROTR 2021 kali ini animo peserta cukup tinggi. Pasalnya menurut Ratih, event yang menjadi agenda tahunan IMI Balikpapan pada tahun 2020 lalu vakum karena pandemic Covid-19 yang snagat tinggi.
“Karena tahun lalu vakum, tahun ini seiringi menurunnya pandemi (Covid-19) animo peserta pun meningkat. Karena teman-teman rindu event olahraga otomotif. Ya, ini jadi semacam pengobat rindu lah,” terang Ratih yang juga direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Beriman Balikpapan ini.
Pada rally wisata kali ini, lanjut Ratih, karena masih dalam suasana Ramdahan juga sekaligus dirangkai dengan kegiatan sosial berbagi sembako di panti asuhan yang ada di Kota Balikpapan.
Turut hadir dalam Ramadhan On The Road yang dibuka oleh wali kota Rizal Effendi adalah Kabid Roda 4 IMI Kaltim, Ryan Nirwan, dan jajaran pengurus IMI Balikpapan, serta petinggi diler Honda Nusantara Balikpapan.
“Saya memberikan apresiasi dan terima kasih kepada semua klub otomotif di Balikpapan yang turut serta dalam event ini dengan patuh pada protocol ksehatan di era pandemi ini. Ke depan khususnya kepada atlet untuk tetap berlatih, jangan hanya menunggu event saja,” tandas Ratih Kusuma. (bie)