Kaltimkita.com, BALIKPAPAN – Sempat tertunda akibat pandemi, akhirnya Rahmad Mas’ud resmi dilantik menjadi Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Golkar Kota Balikpapan periode 2021-2026, Minggu (8/1/2023), di Hotel Grand Senyiur Balikpapan.
Pelantikan dilakukan oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar Kaltim, Rudy Mas’ud. Serta, sekaligus melantik Dewan Pimpinan Anak Cabang (DPAC) dan Anak Ranting, DPC dan Ranting Organisasi Masyarakat (Ormas) Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR), Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG), dan Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG), periode 2021-2026, yang disaksikan langsung oleh seluruh kader se-Balikpapan.
Usai dilantik, Ketua DPC Golkar Balikpapan, Rahmad Mas’ud mengatakan, bahwa dalam memasuki tahun politik, tentu semua partai pasti akan memanasi mesin politik masing-masing. Dan Salah satunya yakni Partai Golkar sendiri.
“Artinya kita terus berupaya menjadi partai pemenang di Kaltim, khususnya di Kota Balikpapan. Kami bersama kader tentunya dengan instruksi Ketua DPD Golkar untuk tetap menjaga solid dan meraih kemenangan pada pemilu 2024 mendatang,” tegasnya.
Kendati demikian, orang nomor satu di Balikpapan ini juga menegaskan, hal itu sudah menjadi komitmen dan target bersama. Pun begitu, kursi Ketua DPRD Balikpapan sejatinya tetap menjadi harga mati bagi Partai Golkar.
“Kita target untuk tetap menjadi Ketua DPRD Balikpapan, itu wajib, pokoknya jadi ketua. Lebih banyak kursi legislatif itu lebih bagus. Kita tidak mau bertele-tele,” ujarnya.
Sementara itu, DPD Golkar Kaltim, Rudy Mas’ud menerangkan, untuk syarat menjadi pimpinan di parlementeria itu harus memenangkan puncak di perpolitikan.
“Puncak perpolitikan itu adalah pilpres, pileg, dan pilkada, syaratnya adalah 50 +1 artinya kalau kursinya ada 45 maka wajib menang 22 +1 kursi, itulah yang namanya menang demokrasi. Untuk DPRD Kaltim Dapil Balikpapan ditargetkan 6 kursi,” jelasnya.
“Kalau Ketua DPRD itu biasa-biasa saja, tapi yang fantastis itu bisa memenangkan di Provinsi Kaltim, terkhusus di Balikpapan,” tuntasnya. (lex)