Kaltimkita.com, Balikpapan - Rumah Sakit Kanujoso Djatiwibowo (RSKD) Balikpapan tak sanggup lagi untuk menerima rujukan pasien positif Covid-19.
"RSKD mengumumkan tidak lagi bisa menerima pasien rujukan Covid-19, karena sudah penuh," Kata Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi, Senin (18/1/2021).
RS Kanujoso Djatiwibowo, lanjut Rizal, memiliki 142 tempat tidur untuk menangani pasien Covid-19. "Semuanya terisi," ujarnya.
Ia pun meminta agar masyarakat lebih waspada. Mengingat rumah sakit di Kota Balikpapan dalam kondisi penuh.
"Ini harus kita waspadai, karena Kanudjoso sebagai rumah sakit rujukan utama kita," ungkap Rizal.
Saat ini pihak RSKD sedang mengajukan ke Gubernur Kaltim untuk penmabahan ruangan atau tempat tidur.
"Sudah mengajukan ke bapak Gubernur. Karena ruangan yang ada sudah tidak mampu lagi mengisi," tuturnya.
Rizal menambahkan, 11 rumah sakit di Kota Balikpapan yang menangani pasien Covid-19 memiliki 453 tempat tidur. Saat ini keterisian sudah 426.
"Untuk ICU juga hanya menyisakan tiga tempat tidur. Itu pun untuk bayi dan anak-anak saja," pungkasnya. (tim)