Tulis & Tekan Enter
images

Ketua DPRD PPU Jhon Kenedi

Silaturahmi saat Lebaran, Ketua DPRD Ingatkan Prokes Dipatuhi

Kaltimkita.com, PENAJAM- Ketua DPRD Penajam Paser Utara (PPU) Jhon Kenedi mengingatkan kepada seluruh warga Benuo Taka untuk mematuhi protokol kesehatan (Prokes) sesuai yang dianjurkan pemerintah dalam rangka mencegah penyebaran covid-19.

Pemerintah pusat, gubernur dan bupati melaraang warga mudik lebaran Idulfitri tahun 2021. Larangan itu dilakukan untuk memutus rantai penyebarab corona.

“Saat lebaran biasanya silaturahmi ke keluarga dan teman. Dengan banyaknya pertemuan ini dikhawatirkan virus menyebar. Untuk memutus rantai penyebaran virus corona makanya dilarang mudik lebaran,” kata Jhon Kenedi pada media ini saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (5/5/2021).

Momentum perayaan Idulfitri hal yang dinantinantikan umat muslim di seluruh dunia. Apalagi di Indonesia memiliki tradisi mudik lebaran. Libur lebaran dimanfaatkan pulang kampung ketika pandemi belum menyerang hampir seluruh dunia. Saat lebaran juga ajang silaturahmi dengan keluarga dan kerabat lainnya.

“Jujur saya merasa sedih. Biasanya setelah imat muslim menjalani puasa selama sebulan, perayaan lebaran juga dimaknai kebahagiaan. Karena momentum itu kita bersikaturahmi dengan keluarga. Karena corona ini, seakan kebahagiaan di momen kebaran sirna,” ujarnya.

Pandemi covid-19 mengguncang hampi seluruh sendi kehidupan masyarakat maupun berbangsa dan bernegara. Perekonomian turut rontok. Karena semenjak pandemi ruang gerak masyarakat di batasi demi kemaslahaan jiwa.

“Sebagai umat beragama, kami meyakini dibalik ujian pandemi ini ada hikmah yang bisa dipetik. Di lebaran nanti masyarakat tetap boleh bersilaturahmi dengan sanak famili. Tapi, harus mengutamakan protokol kesehatan, jangan sampai menulari orang yang dikunjungi atau sebaliknya,” tandas Politikus Demokrat ini. (adv/ade)


TAG

Tinggalkan Komentar