Tulis & Tekan Enter
images

Arsene Wenger

Tanpa Kebobolan, Arsene Wenger : Inggris Sulit Dihentikan untuk Juara Euro 2020

Kaltimkita.com, LONDON - The Three Lions, Inggris berhasil menembus semifinal Piala Eropa 2021 tanpa kebobolan sama sekali. Skuad The Three Lions kini diunggulkan menjadi juara.

Inggris baru saja menghajar Ukraina empat gol tanpa balas dalam laga perempatfinal yang digelar di Roma, Minggu (4/7/2021) dini hari WIB. Harry Kane mencetak dua gol, sisanya dilesakkan Harry Maguire dan Jordan Henderson.

Penampilan anak-anak asuh Gareth Southgate itu mendapat pujian dari eks manajer Arsenal, Arsene Wenger. Apalagi Inggris begitu tangguh sebagai tim, menjadi satu-satunya semifinalis yang mencatat nirbobol.

Statistik itu jauh lebih baik dari Spanyol dan Denmark yang sudah kemasukan 5 gol. Semifinalis lainnya, yakni Italia juga sudah kemasukan 2 kali.

Dengan laga semifinal dan final akan digelar di Wembley, hal ini akan menjadi keuntungan tersendiri bagi Inggris. Memang selama turnamen berlangsung, Inggris nyaris tak keluar kandang, kecuali babak 8 besar. Fisik lebih segar, dukungan moral lebih besar.

"Mereka tak kebobolan, lolos dengan mudah, dan bisa mengistirahatkan pemain-pemain penting," kata Wenger kepada beIN Sports seusai laga Ukraina vs Inggris, dikutip Metro.

"Ukraina kebobolan tiga gol buruk, dan gol kedua berhasil membunuh mereka. Setelahnya laga menjadi mudah untuk Inggris, tapi yang penting adalah mereka tak kebobolan. Itu kualitas yang penting untuk bisa melaju ke final dan menang."

"Mereka begitu stabil di lini pertahanan. Mereka masih mencari solusi sempurna ke depannya, tapi saya yakin mereka akan sulit dihentikan. Mereka akan pulang ke London untuk laga semifinal, jadi sulit menghentikan mereka melaju ke final," jelas pria 71 tahun itu. Inggris akan berjumpa Denmark pada Kamis (8/7) pukul 02.00 WIB. (bie)


TAG

Tinggalkan Komentar