KaltimKita.com, BALIKPAPAN - Robita EI Mini Kontes Channa Maru Paser yang digelar pada 13 sampai 15 Mei 2022 kemarin, diikuti 42 peserta. Bahkan beberapa peserta diantaranya dari Balikpapan dan Banjarmasin. Even kali ini makin banyak peminat dari even sebelumnya.
Ketua Pelaksanaan Even Indrawan Krisdianto mengatakan kategori Progres Yellow/Red sebanyak 20 slot dan Juvenil + Junior Yellow 25 slot diisi penuh para pecinta Channa. Mulai dari Progres Yellow, Progres Red, Juvenil Yellow, Juvenil Red, Junior Yellow, dan Junior Red. Selain menerima piala, piagam penghargaan, dan uang pembinaan. Seluruh peserta juga mendapatkan doorprize.
"Ini biar para peserta bisa memberikan doorprize ke istri atau keluarganya, setelah fokus mengurus perlombaan," kata Indrawan, Minggu (15/5) di Jalan Kapten Piere Tendean atau Pabrik Piring Gang Siswa Kelurahan Tanah Grogot, lokasi sekretariat Komunitas Channa Maru Paser (KCMP).
Baur SIM Satlantas Polres Paser itu juga memastikan kegiatan lomba berjalan sesuai protokol kesehatan, sehingga tidak menimbulkan kerumunan. Tidak semua peserta hadir ke lokasi. Bisa melalui online. Salah satu juri kontes, Ujang Sanjaya mengatakan penjurian kali ini, disaksikan online oleh para peserta yang tidak bisa hadir melalui instagram @kcm_paser01.
Sehingga bisa mengurangi beban peserta yang tidak bisa hadir ke lokasi acara dan tetap berpartisipasi. Penilaian juri berdasarkan responsifnya ikan, warna, bunga atau bar ditubuhnya, anatomi, dan adaptasinya terhadap lingkungan. Besar kecil bukan patokan, namun lebih ke keindahan dan responnya saat diajak interaksi yang dinilai.
Ketua Komunitas Channa Maru Paser (KCMP) Ahmad Zaky mengatakan even ini digelar agar silaturahmi pecinta ikan gabus hias tersebut makin erat, dan meningkatkan daya saing pemilik ikan yang sering tampil di perlombaan. Banyak pemilik ikan Channa di Paser yang sudah berprestasi saat tampil di luar Paser.
"Anggota komunitas kita juga terus bertambah, dampaknya pun juga bisa ke pelaku usaha ikan hias di Paser," kata Zaky.
Dulunya ikan ini masih digemari warga dari Pulau Jawa. Padahal habitatnya mayoritas di Kalimantan Barat dan ada juga di Riau. Namun belakangan tahun terakhir, di Kalimantan juga sudah mulai banyak. Sampai akhirnya di Paser. Komunitas Channa ini sudah ada ditingkat nasional, dan rutin menggelar kontes tiap regional.
Paser pada Agustus nanti ditunjuk menjadi tuan rumah tingkat nasional. Menjadi satu-satunya di Kaltim yang dipercaya. (so/and)