KaltimKita.com, BALIKPAPAN - Aksi donor darah nasional garapan Arsenal Indonesia Suporter (AIS) telah tuntas. Bersama AIS Regional Balikpapan, total telah terkumpul 25 kantong darah yang berlangsung di UTD PMI Kota Balikpapan, Minggu (123/72023).
Ketua AIS Regional Balikpapan, Risky Faisal Nursyaputra mengatakan sangat mengapresiasi para pendonor yang sudah mau berkontribusi. Tentu, ini bukti kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan darah.
Pun begitu, ia mengaku aksi donor darah kali ini antusiasme tahun ini menurun dibanding tahun lalu. Tentu hal ini yang membuat target mengumpulkan diatas 30 kantong darah jadi tidak terealisasi.
“Donor darah ini, berlaku untuk seluruh kalangan dan terbuka untuk umum. Tapi apapun itu tetap bersyukur, karena kegiatan berjalan lancar. Terima kasih kepada semua pendonor,“ kata Risky Faisal Nursyaputra.
Disisi lain, berkurangnya jumlah kantong darah, kata dia karena calon pendaftar banyak gagal mengikuti donor darah. Padahal calon pendaftar lumayan banyak.
“Hanya 50 pendaftar yang berhasil. Gagalnya beraneka ragam. Mulai dari kurangnya persiapan dari calon pendonor seperti pengaruh tidur yang terlalu larut dan kurang banyak konsumsi air putih, sehingga mengakibatkan tensi darah menjadi tidak normal,” akunya.
Sekadar diketahui, agenda donor darah ini merupakan agenda rutin dari AIS pusat yang berlangsung sejak tahun 2015 dan serentak di 62 kota se-Indonesia. “Hasil hitungan donor serentak seluruh indonesia yakni ada 2661 pendaftar dan terkumpul labu darah sebesar 2014 darah,” tutupnya. (and)