Tulis & Tekan Enter
images

Kedatangan atlet ASEAN Paragames disambut staf DPOP Balikpapan

Apresiasi Atlet Peraih Medali di ASEAN Para Games XI, Guntur dan Yusuf Diagendakan Bertemu Wali Kota Balikpapan

Kaltimkita.com, BALIKPAPAN – Perhelatan ASEAN Para Games XI Tahun 2022 di Solo, Jawa Tengah telah berakhir yang secara resmi ditutup langsung oleh Presiden RI Joko Widodo beberapa waktu lalu.

Sebagai tuan rumah Indonesia yang diperkuat 324 atlet difabel sukses menjadi juara umum dengan raihan 175 medali emas, 144 medali perak, 106 medali perunggu. Ini menjadi rekor perolehan medali emas terbanya Indonesia sejak ASEAN Paragames tahun 2001.

Dari sekian banyak atlet, Kaltim juga sukses menyumbangkan atletnya. Tentunya dengan perolehan medali buat Indonesia. Nah, atlet Kaltim asal Balikpapan pun turut mengharumkan dan mengibarkan bendera merah putih di mulievent tersebut.

Adalah Guntur Armani cabang olahraga renan, dan Ahmad Yusuf di cabor tenis meja atlet Kota Minyak yang sukes mempersembahkan medali.

Guntur Armani yang merupakan langganan medali emas di berbagai event ini, di ASEAN Paragames 2022 Solo berhasil mempersembahkan dua medali emas, dan satu medali perak di cabang olahraga renang. Dua medali emas tersebut direbut perenang asal Manggar, Balikpapan Timur ini masing-masing di nomor estafet 4x100 gaya bebas dan gaya ganti. Sedangkan medali perak diraih pada nomor 100 meter gaya dada.

Nomor estafet 4x100 gaya bebas Guntur Armani mencatatkan waktu 4 menit  20 detik. Sekaligus memecahkan rekor atas namanya sendiri di ajang yang sama edisi sebelumnya yakni 4 menit 26 detik. Sedangkan pada nomor 100 meter gaya dada, Guntur mencatatkan waktu 1 menit 23 detik.

Terkait prestasi tersebut pemerintah melalui Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dispora) Kota Balikpapan merasa bangga dengan prestasi yang dicapai atlet-atlet binaan National Paralympic Committee (NPC) Balikpapan ini

“Atas nama pemerintah Kota Balikpapan kami sangat bangga dengan hasil prestasi yang diraih oleh atlet NPC Kota Balikpapan  di Asean Paragames XI tahun 2022 di Solo,” kata Kabid Olahraga, Disporapar Kota Balikpapan, M. Norhan, Senin (8/8/2022)

Diterangkan Norhan atlet NPC Balikpapan yang terpilih dari Kaltim yang masuk squad Timnas Indonesia merupakan hasil seleksi yang ketat. Dan mereka merupakan atlet-atlet pilihan.

“Sangat luar biasa dimana mereka mampu memberikan yang terbaik buat Indonesia, buat merah putih, dan tentunya ini juga mengharumkan Kaltim khususnya Kota Balikpapan. Karena Atlet Balikpapan ada 2 orang yang masuk dalam Squad Timnas NPC Indonesia yaitu saudara Guntur Armani cabor renang dan saudara Ahmad Yusuf cabor tenis meja. Dan mereka meraih medali semua,” terangnya.

Karena itu pula rencananya, lanjut Norhan, pihaknya akan mengagendakan untuk bisa bersilahturahmi kepada Wali Kota Balikpapan H. Rahmad Mas’ud.

“Insya Allah dalam waktu dekat, atlet-atlet ASEAN Paragames asal Balikpapan yang berhasil meraih medali untuk Indonesia yakni Guntur dan Yusuf akan kami bawa menghadap wali kota,  yang nanti akan didampingi  Ibu Kadisporapar (dr. Ratih Kusuma),” tegas Norhan. (bie)


TAG

Tinggalkan Komentar