Tulis & Tekan Enter
images

SELAMAT : Andy Saputra berhasil meraih peringkat ketiga di Pemilihan Duta Bahasa Kaltimtara 2022.

Berpartisipasi di Duta Bahasa Kaltimtara 2022, Perwakilan Poltekba Raih Peringkat Ketiga

KaltimKita.com, BALIKPAPAN  -  Tinta prestasi kembali ditorehkan mahasiswa Politeknik Negeri Balikpapan. Berpartisipasi di Duta Bahasa Kaltimtara 2022, Andy Saputra sukses meraih peringkat ketiga dari total 103 pendaftar pemuda-pemudi di Kaltim-Kaltara.

Mahasiswa program studi Teknologi Rekayasa Konstruksi Jalan dan Jembatan ini dinobatkan sebagai peringkat ketiga di Hotel Grand Victoria Samarinda, Jumat (1/7/2022) lalu.

Kepada media ini, Andy Saputra mengaku bangga dan senang dengan raihan yang didapat. Terlebih, ia melihat pesaingnya keren dan punya kualitas.

”Bersyukur bisa berada di posisi ini. Kantor Bahasa Provinsi Kaltim masih percaya bahwa saya bisa menjadi salah satu mitra. Tentu banyak hal yang harus saya pelajari lagi,” kata mahasiswa semester enam ini.

Usai pemilihan, ia mengatakan akan menjalankan program kerja yang diusung dalam pemilihan. Bagi Andy Saputra mengusung krida bahasa bertajuk FBI (Filter Bahasa Indonesia). Ini merupakan filter buatan di media sosial instagram untuk belajar bahasa indonesia yang baik dan benar.

”Ada banyak desain menarik dari filter buatan saya, sehingga diharapkan banyak kaum millenial yang memakai filter tersebut dan secara tidak sadar juga menambah pengetahuan mereka,” harapnya.

Untuk diketahui, Duta Bahasa Kaltimtara adalah sebuah ajang tingkat provinsi yang diadakan oleh Kantor Bahasa Provinsi Kaltim.

Ajang ini, bertujuan untuk mendapatkan para generasi penjaga bahasa sesuai dengan trigatra bangun bahasa yaitu utamakan bahasa indonesia, lestarikan bahasa daerah dan kuasai bahasa asing. (and)

 

 


TAG

Tinggalkan Komentar