Tulis & Tekan Enter
images

Aji Kusuma diharap mampu tampil maksimal sebagai penyerang utama di Persiba. (foto : Media Officer Persiba)

Fokus Perbaiki Lini Serang

KaltimKita.com, BALIKPAPAN  -  Lini serang tetap menjadi permasalahan utama Persiba Balikpapan. Terlebih, dari sembilan uji coba,  Pelatih Ilham Romdhona belum puas dengan penampilan di para penyerangnya.

Ya selama pemusatan latihan di Jakarta, mantan arsitek Batavia FC ini mengaku lini serang masih menjadi perhatian khusus baginya. Bahkan, ia berhasrat untuk menambah striker. Sebab, meski bermain bagus sekalipun tapi dalam sepakbola butuh kemenangan dan gol.

Memang permasalahan lini serang kerap terjadi tiap tahun. Di musim sebelumnya, hal serupa juga dialami tim berjuluk Beruang Madu. Minim gol tercipta dari kaki penyerang murni.

”Main bagus tapi hasilnya belum maksimal dan mencetak gol ya percuma. Ini menjadi pekerjaan rumah bagi kami dan akan terus berbenah. Selain penyerang, juga di posisi winger dan gelandang,“ ujar Ilham Romadhona, Rabu (20/7/2022).

Saat ini, kata dia untuk lini serang masih mengandalkan nama Aji Kusuma dan  Faldi Adestama. ”Saat ini masih ada dua penyerang. Tapi kami juga masih bisa memaksimalkan Fredi Isir dan Salmani yang punya potensi dengan usia nya masih muda,“ akunya.

Mengingat, Persiba kembali berlatih di Balikpapan, ia menambahkan Yusuf Efendi cs tentunya masih akan terus beradaptasi. Terutama dalam hal lingkungan dan lapangan.

“Pemusatan latihan di Jakarta, mendapat hasil positif. Selalu ada progres dan kami selalu optimis untuk menatap Liga 2. Tentunya akan terus berbenah dan melakukan tambahan pemain sesuai kebutuhan,“ pungkasnya. (and)

 

 

 

 

 


TAG

Tinggalkan Komentar