Kaltimkita.com, BALIKPAPAN – Di penghujung tahun 2022 ini, Inkorincorp menggeber beberapa agenda tahunannya. Selain turnamen tenis meja, dan kejuaraan karate, yang siap digeber secara bersamaan pada Sabtu dan Minggu, 17-18 Desember 2022 ini adalah kejuaraan catur.
Ya, event bertajuk Kejuaraan Catur Inkorincorp I 2022 se-Kota Balikpapan siap digelar pada 17-18 Desember 2022 bertempat di mal Balikpapan Ocean Square (BOS).
“Dengan dukungan Inkorincorp, kami akan menggelar Kejuaraan Catur Inkorincorp pertama pada Sabtu dan Minggu ini. Beberapa kategori akan dipertandingkan dengan total hadiah kurang lebih Rp 20 juta,” terang Ketua Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Balikpapan, Wagimin.
Kejuaraan ini kali ini mempertandingkan tiga kategori yakni kategori Under 17 tahun putra, Under 17 tahun purtri, dan ketegori umum.
“Untuk saat ini memang dikhususkan untuk atlet-atlet catur Balikpapan, tapi untuk event berikutnya terbuka minimal se Kalimantan Timur. Ini sesuai arahan Pak Jundi Rahmadani (Direktur Inkorincorp),” ujar Wagimin didampingi sekretarisnya Hadi.
Diterangkan Wagimin, terselenggaranya event ini memang tidak terlepas dari dukungan penuh Inkorincorp yang berkomitmen untuk memajukan olahraga catur.
“Khususnya catur saat ini memang mencari bibit catur potensial untuk nantinya menjadi atlet nasional hingga grand master sebagaimana cita-cita Inkorincorp. Karena itu kami imbau kepada atelt agar mengikuti even ini dengan baik,” terangnya.
Untuk event selanjutnya diluar lomba, Pecasi dan Inkorincorp berencana mendatangkan pelatih atau mendirikan sekolah catur.
“Apalagi kami juga disuport provinsi agar seluruh cabang olahraga catur daerah bisa membuka sekolah-sekolah catur biak tingkat SD, SMP, SMA, yang intinya bisa melahirkan atlet berprestasi. Dan inilah salah satu rencana Inkorincorp,” tegas pria yang juga dosen ini.
Jundi Rahmadani selaku direktur Inkoroncorp sendiri dalam kesempatan yang sama menuturkan jika pihaknya telah bekerjasama dengan BOS mal dan PT. Pembangunan Perumahan (PP) Tbk yang mana ingin bagaimana BOS mal ini jadi pusat pembinaan olahraga.
“Sekarang Inkorincorp sudah membuat permanen semacam riset and development center kita sudah buat di atas, aula serbaguna. Nantinya tahun 2023 kita akan buat beberapa akdemi olahraga seperti catur, bridge, tenis meja dan lain-lainnya. Nah kita akan buat di sini Kerjasama dengan pencab. Komitmen kita ini mulai Desember,” terang Jundi.
Komitmen Ikorincorp dan catur dalam setahun kedepan akan menggelar lima event. Selain event pada Sabtu dan Minggu ini, rencananya pada Februari 2023 mendatang yang sekaligus HUT Kota Balikpapan akan digelar event catur se-Kaltim.
“Yang jelas dengan program pembinaan atlet catur yang kami siapkan ini, bagaimana regenerasi catur Balikpapan dapat berjalan baik, sebagai penerus Chelsie Monica,” tegas Jundi. (bie)