Tulis & Tekan Enter
images

Gol Indonesia Dianulir, Wasit Bikin Geram

Kaltimkita.com, JAKARTA – Indonesia kebobolan 0-2 dari Uzbekistan, kartu merah dan sebelumnya gol dianulir di Piala Asia U-23 2024. Emosi masyarakat tumpah di lini masa X.

Laga semifinal Piala Asia U-23 2024 antara Indonesia vs Uzbekistan berlangsung panas di Stadion Abdullah bin Khalifa, Senin (29/4/2024) malam. Garuda Muda tampak tegang sepanjang laga dan Uzbekistan menyetir permainan.

Usai skor kacamata di babak pertama, drama meningkat di babak kedua. Wasit menganulir gol Muhammad Ferarri di menit ke-61 karena Ramadhan Sananta dianggap offside menurut wasit VAR.

Tidak lama kemudian Uzbekistan membobol gawang Indonesia di menit ke-68 lewat kaki Husain Norchaev. Lalu Rizky Ridho kena kartu merah di menit ke-84 dan ada gol bunuh diri Pratama Arhan. Dramatis dan reaksi netizen Indonesia langsung meramaikan lini masa X (Twitter) malam ini.

Wasit ada di puncak trending topic (59.100 tweet) sudah jelas netizen geram dengan kepimpinan wasit. Di bawahnya ada #TimnasDay (60.900 tweet), #AFC23AsianCup (15.900 tweet), Sananta (11.800 tweet), Struick yang tidak dimainkan (6.432 tweet), Arhan (6.746 tweet). Mereka geram dengan kepemimpinan wasit Shen Yinhao asal China. Inilah luapan kekesalan netizen Indonesia.

“Persiapan bagi warga Indonesia yang mau silaturahmi sama wasit ???? #TimnasDay,” sindir seorang netizen.

“Udah ga berani liat ???? Wasit sama mesin VAR memang sll menjadi kolaborasi yg menyebalkan,” kata netizen yang lain.

“Kartu kuning ngga berlaku buat Uzbek ???? #TimnasDay,” kata @vayan***.

“Sudah tertebak kalau wasit VAR nya Orang Thailand selalu dirugikan #TimnasDay,” ujar @AchFauz***.

“Wasit VAR dri Thailand, dri dlu emang merugikan Timnas #wasit #TimnasDay,” ketus @Rayya***. (det/bie) 


TAG

Tinggalkan Komentar