Kaltimkita.com, BALIKPAPAN - Terkait perpindahan Ibu Kota Negara (IKN) dari DKI Jakarta ke Kaltim, Ketua Umum DPP Laung Kuning Banjar Seluruh Indonesia, Abdul Somad menganggap bahwa hal itu merupakan sebuah berkah bagi masyarakat Kalimantan.
Menurutnya, hadirnya IKN Nusantara dapat memajukan baik segi perekonomian maupun peradaban di Bumi Kalimantan.
Amad Baday sapaan karibnya mengatakan, adapun kesiapan Laung Kuning Banjar seluruh Indonesia dalam menyambut IKN Nusantara adalah menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang dapat bekerja di wilayah IKN. Pun begitu, pihaknya juga sudah siap untuk bekerjasama di Ibu Kota baru tersebut.
"Upaya Laung Kuning Banjar dalam menyambut IKN adalah mempersiapkan SDM yang akan bersaing dengan para pendatang di Bumi Kalimantan," ujar Ahmad Baday, Selasa (7/2/2023).
"Walau akan ada tantangan dengan hadirnya IKN yakni migrasi perpindahan penduduk dari kota-kota lain ke Kalimantan Timur, namun, SDM unggulan dari laung kuning sudah kami persiapkan untuk bisa bersaing dengan para pendatang," sambungnya.
Selain itu, Ahmad Baday mengaku, perpindahan IKN sudah memberikan dampak positif yang dirasakan sekarang, seperti meningkatnya perekonomian di Kota Balikpapan dari segi perhotelan, UMKM dan perdagangan lainnya.
Kendati begitu, sebagai dukungan terhadap pembangunan IKN saat ini, kata dia, Laung Kuning Banjar sejatinya akan memasang badan jika ada yang berusaha menggagalkan proses pengerjaan IKN tersebut.
"Kami akan berkolaborasi, bekerja sama dengan Pemerintah Daerah dan TNI-Polri untuk menjaga kondusifitas pembangunan IKN Nusantara," tegasnya.
Sebagai sebuah perkumpulan Laung Kuning Banjar se-Indonesia, pihaknya berharap semoga di IKN nantinya seni budaya Banjar akan dapat sering ditampilkan di setiap event yang bergulir.
'Semoga pembangunan IKN Nusantara dapat selesai sesuai target yang ditetapkan oleh Pemerintah Pusat," pungkasnya.
Untuk diketahui, Laung Kuning Banjar adalah sebuah perkumpulan orang-orang Banjar yang melestarikan seni budaya adat budaya dan ritual-ritual Banjar. (*/lex)