Tulis & Tekan Enter
images

Isran Noor: Kemungkinan Dapat Jatah 3-6 Juta Vaksin Covid-19

Kaltimkita.com, Balikpapan - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Timur (Kaltim) masih menunggu kepastian jatah vaksin Covid-19 yang disiapkan Pusat.

Meski demikian, Gubernur Kaltim Isran Noor memastikan jika seluruh daerah di Indonesia akan mendapatkan jatah vaksin tersebut.

Hal itu disampaikannya saat diwawancarai wartawan usai mengikuti apel kesiapsiagaan dan antisipasi bencana alam di lapangan SPN Kota Balikpapan, Jumat (20/11) pagi.

"Akan mendapatkan. Cuma lagi menunggu prosedur, aturan dan mekanismenya. Jadi pasti dapat," kata Isran.

Untuk jumlahnya, lanjut Isran, macam-macam. "Katanya paling tidak tiga sampai enam juta tahap pertama," ungkapnya.

Saat ini, lanjut orang nomor satu di lingkungan Pemprov Kaltim itu, masih menunggu prosedur, aturan dan mekanismenya. "Masih menunggu. Pasti dapat," ungkapnya.

Nantinya yang menjadi prioritas untuk pemberian vaksin adalah petugas medis maupun atlet-atlet yang akan berlaga di PON Papua tahun depan.

"Tapi itu masih diatur prioritasnya para petugas medis, kemudian atlet-atlet kita yang akan bertarung di PON di Papua," ucapnya. (tim)



Tinggalkan Komentar