KaltimKita.com, BALIKPAPAN - Tuntas sudah Kejuaraan Kota (Kejurkot) Petanque garapan Pengcab Federasi Olahraga Petanque Indonesia (FOPI) Balikpapan Berlangsung di Lapangan Petanque Sepinggan Pratama, Sabtu (6/11/2021) kemarin.
Ya dalam ajang kali ini, atlet-atlet yang disiapkan menuju Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Berau masih mendominasi. Di kelas single man menjadi miliki Mochammad Rafly Abdillah. Pun di kelas women diraih oleh Kartika Rahmah.
Pada kelas shooting man, Rahul Fakhrizal Akbar sukses menjadi juara, sementara shooting woman diraih oleh Kartika Rahmah.
Ketua Pengcab FOPI Balikpapan Muhammad Aunillah mengatakan untuk para pemenang masih didominasi atlet-atlet yang masuk dalam Porprov Kutim lalu. Tapi atlet baru sudah bermunculan dan bisa mengalahkan atlet senior di babak penyisihan, seperti atlet junior Frans Hessekiel Purba yang masuk di juara 3 bersama.
”Tapi kami tetap mengapresiasi semua atlet yang berpartisipasi. Karena kejuaraan ini cukup penting demi meningkatkan kualitas bertanding mereka,“ kata Muhammad Aunillah.
Ajang ini, kata dia bukan sebagai patokan untuk menentukan skuat utama menuju prakualifikasi Porprov. Sebab, pihaknya masih akan melalukan seleksi ulang. “Akan ada program latihan baru lagi dijalankan ke atlet. Saat kepastian prakualifikasi Porprov diumumkan, baru kami lakukan seleksi ulang,“ jelasnya.
Memang pada kejurkot kali ini para atlet menunjukan performa menurun. Terutama bagi atlet senior. Ini salah satu akibat akibat dari pandemi yang bekepanjangan di Kota Balikpapan.
”Ke depan, kami akan mengubah pola latihan dengan cara berpindah-pindah tempat untuk memberikan rasa nyaman kepada atlet agar tdk bosan sekaligus sosialisasi kepada warga Balikpapan,“ ujarnya.
Mengingat minimnya jumlah atlet yang berpartisipasi, ia menambahkan sudah menyusun program sosialasi ke sekolah-sekolah untuk menarik minat pelajar.
“Nanti setelah sekolah kembali normal kami akan coba sosialisasi. Kebetulan pengurus kami banyak guru, semoga ini juga memudahkan sosilasinya,” tuntas dia. (and)
Daftar juara Kejuaraan Kota Petanque
Single Man
Juara 1 Mochammad Rafly Abdillah
Juara 2 Supari
Juara 3 Farhan
Juara 4 Rahul Fakhrizal Akbar
Shooting Man
Juara 1 Rahul Fakhrizal Akbar
Juara 2 Farhan
Juara 3 Mochammad Rafly Abdillah
Juara 4 Frans Hessekiel Purba
Single Woman
Juara 1 Kartika Rahmah
Juara 2 Monica Hingis
Juara 3 Een Yulmeinar Khalbiatie
Juara 4 Nurhayatun Nisa
Shooting Woman
Juara 1 Kartika Rahmah
Juara 2 Nurhayatun Nisa
Juara 3 Monica Hingis
Juara 4 Intania Dwi Santoso