Kaltimkita.com, BALIKPAPAN - Berdasarkan intruksi dari Wali Kota Balikpapan, H. Rahmad Mas'ud, Camat Balikpapan Kota, Rosin Suparlan memastikan bahwa warga yang terdampak bencana kebakaran di RT 9, Kelurahan Klandasan Ulu akan segera mendapatkan bantuan hunian sementara dari Pemerintah Kota.
Ya, kebakaran hebat yang berlangsung sekisar pukul 05.00 Wita, Senin (18/3/2024) lalu, telah menghanguskan 96 rumah. Terdiri dari 46 rumah mengalami kerusakan berat, sementara 20 rumah lainnya mengalami kerusakan ringan. Hingga dampak musibah itu membuat sebanyak 263 jiwa terpaksa kehilangan tempat tinggal.
Camat Balikpapan Kota, Rosin Suparlan mengatakan, bahwa sebagai kepedulian dari Pemerintah Kota Balikpapan, saat ini Dinas terkait tengah membahas teknis sewa rumah untuk tempat tinggal sementara para korban kebakaran.
"Besok, BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Red) bersama OPD (Organisasi Perangkat Daerah, Red) terkait akan rapat di Kantor Kecamatan membahas teknis sewa rumah," kata Rosin saat ditemui media di posko penanggulangan bencana kebakaran, pada Selasa (18/3/2024).
Rosin melanjutkan, berdasarkan arahan Wali Kota Balikpapan H Rahmad Mas'ud, pihaknya akan memberikan hunian sementara yang layak huni selama setahun kepada warga-warga yang terdampak.
Adapun pembahasan itu terkait teknis persiapan anggaran untuk biaya sewa dan termasuk bantuan-bantuan lainnya.
"Untuk bantuan biaya sewa rumah akan disesuaikan dengan kondisi masing-masing keluarga dalam satu Katu Keluarga (KK), atau warga yang terhitung tinggal sendiri namun menjadi bagian dari warga yang terdampak kebakaran," jelasnya.
Pun begitu, sebagai dukungan dari Pemerintah Kota, Rosin juga memastikan bahwa bantuan lainnya yang diberikan yakni berupa seragam sekolah untuk ke semua anak-anak yang merupakan bagian dari dampak kebakaran.
Yang mana, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Balikpapan untuk menyediakan baju-baju sekolah-sekolah tersebut.
"Bantuan dari Dikdisbud hanya sampai jenjang SMP saja. Nah, nanti dari Dinas Sosial (Dinsos) Balikpapan juga ada bantuan serupa. Namun kalau dari Dinsos mungkin bisa memberikan bantuan sampai (jenjang) SMA," tutupnya. (lex)